Dark
Light

Apple Perkenalkan 3 Koleksi Baru untuk Apple Watch

by
1 min read
September 8, 2022

Seperti setiap tahunnya, memasuki musim gugur Apple akan mengadakan event peluncuran untuk lineup smartphone dan perangkat baru lainnya. Tahun ini pun Apple akhirnya secara resmi mengumumkan kehadiran iPhone 14 dan iPhone 14 Pro.

Selain itu, Apple juga tidak melupakan perangkat penunjang mereka lainnya. Salah satu perangkat yang tahun ini cukup mendapatkan perhatian adalah Apple Watch. Tidak tanggung-tanggung, Apple mengumumkan tiga varian Apple Watch yang akan hadir tahun ini.

Ketiga varian Apple Watch ini bahkan memiliki fungsi dan keunikannya masing-masing. Apple kelihatannya kini melakukan pendekatan ‘lebih personal’ terhadap calon penggunanya.

Apple Watch Ultra

https://www.youtube.com/watch?v=Cy1adxM-CjM&t=1s

Pendekatan tersebut paling terlihat pada produk Apple Watch Ultra. Berbeda dengan Apple Watch generasi sebelumnya, smartwatch ini memiliki desain yang lebih kokoh dan sporty.

Desain khusus tersebut memang dipilih karena produk ini ditujukan untuk para atlit olah raga ekstrim. Sehingga bodinya Apple Watch ini dilapisi dengan casing titanium 49 mm. Bodi yang lebih kuat memberikan proteksi lebih saat perangkatnya digunakan.

Image Credit: Apple

Apple juga menyematkan tombol aksi baru yang dapat dikostumisasi. Dengan tombol besar berwarna jingga tersebut pengguna nantinya dapat berganti ke berbagai fungsi yang ada di dalam smartwatch ini.

Selain itu smartwatch ini dapat bertahan hingga 36 jam, tahan air hingga kedalaman 100 meter. Untuk memaksimalkan fungsinya, Apple bahkan menyediakan tiga pilihan strap Alpine, Trail, dan Ocean.

Apple Watch Series 8

https://www.youtube.com/watch?v=UfawgQJICU8

Untuk seri utamanya, Apple mengeluarkan generasi barunya yang diberi nama Apple Watch Series 8. Untuk smartwatch baru ini Apple menggunakan layar yang lebih besar, bezel yang lebih tipis, dan juga ketahanan yang lebih baik.

Fokus utama pada Apple Watch Series 8 ini sendiri ada pada fitur-fitur penunjang kesehatan dan keselamatan penggunanya. Salah satunya adalah fitur baru yang mendeteksi kecelakaan. Sehingga ketika terjadi kecelakaan, Apple Watch Series 8 akan menanyakan apakah penggunanya membutuhkan pertolongan darurat atau tidak.

Selain itu, Apple Watch Series 8 juga dilengkapi dengan fitur pelacakan menstruasi bagi pengguna perempuan. Dan secara keseluruhan melacak kondisi tubuh penggunanya lebih mendetail.

Apple Watch SE

Terakhir, Apple akhirnya mengembalikan seri Apple Watch SE yang kini hadir 20% lebih cepat dari versi sebelumnya. Smartwatch ini juga sudah dilengkapi dengan fitur pendeteksi kecelakaan seperti Apple Watch Series 8.

Fitur utama yang ditampilkan Apple dari Apple Watch SE baru ini ada pada material perangkatnya yang dibangun menggunakan aluminium daur ulang. Menjadi lebih ‘ramah lingkungan’, Apple juga menyediakan 3 warna untuk Apple Watch yaitu Silver, Midnight, dan Starlight.

Image Credit: Apple

Apple juga memasangkan fitur “Family Setup” yang memungkinkan Apple Watch SE ini disambungkan dengan perangkat iPhone, sehingga anak-anak hanya perlu menggunakan Apple Watch SE tanpa perlu memiliki iPhone mereka sendiri terlebih dahulu.

Setelah presentasinya, Apple langsung membuka pre-order untuk ketiga varian Apple Watch-nya tersebut. Apple Watch SE akan dibanderol mulai dari $249, Apple Watch Series 8 dengan harga mulai $399, dan Apple Watch Ultra menjadi yang termahal dengan harga mulai $799.

Apple-iPhone-14-Pro-iPhone-14-Pro-Max
Previous Story

Serba Baru Di Apple iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max

Next Story

8 Headset Gaming Wireless Murah Meriah di 2022, Cocok Buat Budget Pelajar

Latest from Blog

Don't Miss

Apple-Merilis-Final-Cut-Pro-11,-Bawa-Lebih-Banyak-Fitur-AI

Apple Merilis Final Cut Pro 11, Bawa Lebih Banyak Fitur AI

Final Cut Pro X, software pengeditan video profesional yang sangat
Siap-Dirilis-di-Indonesia,-Ini-Hal-yang-Perlu-Diketahui-Sebelum-Beli-iPad-Mini-7-2024

Siap Dirilis di Indonesia, Ini Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Beli iPad Mini 7 2024

Bulan Oktober lalu, Apple tiba-tiba mengumumkan iPad Mini generasi terbaru,