Selamat tinggal bezel tebal dan tombol home fisik pada dagu iPad 10.2 generasi 9 (2021) dan sebelumnya. Apple akhirnya mengumumkan iPad (2022) terbaru generasi ke-10 menggunakan desain baru all‑screen yang lebih modern seperti iPad Air (2022).
Di sisi desain, ukuran layar iPad baru pun sama seperti iPad Air dengan Liquid Retina display 10,9 inci dan punya bingkai datar. Tampak belakang juga mirip, dengan sebuah kamera di pojok kiri atas, logo Apple di tengah, dan tulisan iPad di bagian bawah. Ada empat opsi warna yang tersedia, meliputi blue, pink, yellow, dan silver.
Kita juga harus berpisah dengan port Lightning, iPad (2022) sudah menggunakan port USB-C seperti iPad lainnya. Jangan kaget, jack audio 3.5mm juga telah dihapus dan sensor sidik jari Touch ID terletak pada tombol power di sisi atas sebelah kanan.
Fakta yang menarik adalah tablet ini merupakan iPad pertama dengan posisi kamera depan atau webcam yang berada di bezel layar yang lebih panjang bagian kanan. Bahkan sekelas iPad Pro terbaru, posisi kamera depannya masih di dahi atas.
Kamera depannya beresolusi 12 MP f/2.4 dengan lensa ultrawide 122 derajat dan 12 MP f/1.8 dengan lensa wide di bagian belakang yang dapat merekam video 4K. Tablet ini juga dilengkapi fitur kamera depan Center Stage yang secara otomatis memastikan Anda tetapi berada di dalam frame saat panggilan video. Apple juga menyematkan speaker stereo dan mikrofon ganda.
Sebagai seri tablet paling murah dari Apple, dapur pacunya belum menggunakan chip Apple M1 seperti iPad Air. Melainkan masih mengandalkan chip Apple A14 Bionic yang digunakan pada iPhone 12 Series, meningkat dari Apple A13 Bionic pada generasi sebelumnya.
Untuk konektivitasnya, iPad (2022) mendapat dukungan WiFi 6 dan versi selulernya sudah 5G. Apple mengatakan bahwa iPad baru menawarkan kinerja tiga kali lebih baik daripada iPad generasi ketujuh (2019) dan punya masa pakai baterai sepanjang hari.
Untuk aksesorinya, iPad 2022 mendukung stylus Apple Pencil generasi pertama dan Magic Keyboard Folio baru yang dijual seharga US$249. Dengan peningkatan yang disebutkan diatas, harganya juga naik. Apple iPad (2022) dijual dimulai dari US$449 atau sekitar Rp6,9 jutaan untuk model dasar WiFi only 64 GB.