Tidak bisa dipungkiri, Razer Blade merupakan salah satu gaming laptop paling cantik yang ada di pasaran saat ini. Bodinya tipis, tapi di saat yang sama mengemas spesifikasi yang mumpuni untuk bisa menjalankan game–game terkini dengan lancar. Saingannya pun selama ini bisa dibilang tidak ada, tapi semua itu berubah mulai hari ini.
Acer baru saja mengungkap lini gaming laptop terbarunya, Predator Triton. Model perdananya, Triton 700 hampir sama tipisnya dengan Razer Blade di angka 18,9 mm, sedangkan bobot sasis aluminiumnya secara keseluruhan berkisar 2,6 kg. Desainnya yang tergolong minimalis juga menunjukkan bahwa Acer benar-benar mengincar Razer Blade dengan laptop ini.
Di balik bodi yang tipis itu bernaung spesifikasi kelas atas. Utamanya prosesor Intel Core generasi ketujuh Kaby Lake, kartu grafis Nvidia GeForce 10-Series, RAM DDR4 hingga 32 GB dan sepasang SSD tipe PCIe yang sejauh ini belum tertandingi performanya.
Soal GPU-nya, Acer memang belum menyebutkan secara pasti model GeForce 10-Series yang digunakan, tapi mengingat Acer melabeli Predator Triton 700 sebagai laptop yang VR-ready, pastinya model yang dipakai minimal adalah GTX 1060.
Layarnya sendiri merupakan panel IPS 15,6 inci beresolusi full-HD. Acer tampaknya lebih mementingkan performa ketimbang jumlah pixel di sini. Sebagai bonus, perangkat telah mendukung fitur Nvidia G-Sync buat yang hendak menyambungkannya dengan monitor eksternal.
Acer tidak lupa menyematkan keyboard mekanik pada Triton 700. Trackpad-nya sendiri diposisikan di atas keyboard dan dilapisi kaca Gorilla Glass. Penempatannya mungkin membuat Anda sedikit terheran-heran, tapi saya kira konsumennya pasti lebih memilih untuk menggunakan mouse gaming ketimbang trackpad.
Acer Predator Triton 700 rencananya bakal dilepas ke pasar AS mulai Agustus mendatang dengan banderol harga mulai $2.999. Sejauh ini belum ada informasi apakah Acer berniat memboyongnya ke pasar Asia.
Sumber: PR Newswire.