Dark
Light

Acer Luncurkan Smartwatch Baru dengan Fitur Gamification yang Cukup Unik

1 min read
April 28, 2017

Sudah hampir dua tahun sejak Acer terakhir merilis fitness tracker. Kini pabrikan asal Taiwan tersebut sudah siap untuk meramaikan kembali pasar perangkat wearable dengan sebuah smartwatch bernama Acer Leap Ware.

Leap Ware sepintas kelihatan seperti smartwatch Android Wear, tapi kenyataannya bukan. Pun begitu, Leap Ware tetap kompatibel dengan perangkat Android maupun iOS, hanya saja Anda harus mengandalkan bantuan aplikasi pendamping Liquid Life.

Acer mempercayakan chipset MediaTek MT2523 sebagai penopang kinerjanya, plus sebuah chip khusus dengan kemampuan bio-sensing. Didukung oleh deretan sensor, Leap Ware siap memonitor beragam metrik, mulai dari stamina, laju jantung, kadar stres sampai eksposur sinar ultraviolet.

Semua ini dikemas dalam case berdiameter 42 mm, dengan layar sentuh 1,6 inci yang dilapisi kaca Gorila Glass SR+. Sertifikasi ketahanan air IPX7 tidak lupa diusung, dan strap-nya kompatibel dengan strap arloji apapun asalkan ukurannya 20 mm.

Perpaduan sejumlah sensor dan chip bio-sensing dari MediaTek memungkinkan Leap Ware untuk memonitor beragam aktivitas fisik / Acer
Perpaduan sejumlah sensor dan chip bio-sensing dari MediaTek memungkinkan Leap Ware untuk memonitor beragam aktivitas fisik / Acer

Acer memang bukan nama pertama yang muncul ketika Anda membicarakan soal fitness tracker. Acer sadar betul akan hal itu, lalu bagaimana caranya mereka bisa menarik minat konsumen? Gamification jawabannya.

Pengguna Leap Ware nantinya dapat memperoleh insentif berupa Power Coins setelah menyelesaikan sejumlah target. Power Coins ini bukan sekadar medali digital saja, tapi Acer bilang pengguna nantinya juga bisa menukarkannya dengan sejumlah hadiah maupun diskon pada Liquid Life Market.

Acer Leap Ware bakal dipasarkan di AS terlebih dulu mulai Juli mendatang seharga $139. Baterainya diyakini mampu bertahan selama tiga sampai lima hari dalam satu kali charge.

Sumber: Wareable dan PR Newswire.

Previous Story

Acer Predator Triton 700 Siap Tantang Razer Blade di Segmen Gaming Laptop Berbodi Tipis

Next Story

Mengenal Konsep SMART dalam Pengelolaan Pekerjaan

Latest from Blog

Don't Miss

Fitur-Multi-Sports-Bikin-Galaxy-Watch-Ultra-Jadi-Smartwatch-Andalan-Para-Atlet

Fitur Multi Sports Bikin Galaxy Watch Ultra Jadi Smartwatch Andalan Para Atlet

Masih ingat dengan Galaxy Unpacked pada bulan Juli 2024 di

Samsung Resmi Hadirkan Galaxy Watch Ultra untuk Para Pecinta Outdoor, Berikut Harga dan Promo Penjualan

Selain smartphone, keberadaan smartwatch kini semakin dipertimbangkan oleh banyak pengguna