1 September 2022

by Lukman Azis

3 Mouse Gaming Logitech G502 X Series Hadir Dengan Tombol Optik Yang Bisa Diklik

Logitech memanfaatkan kecepatan teknologi optik, sambil tetap memberikan kepuasan seperti mengklik tombol mouse tradisional

Logitech telah mengumumkan tiga mousegaming baru, mereka adalah Logitech G502 X, G502 X Lightspeed, dan G502 X Plus. Ketiganya mengusung tombol hybrid optical-mechanical dan sensor "Hero 25K" 25.600 dpi yang lebih presisi.

Tombol switch hybrid optical-mechanical "Lightforce" yang baru dirancang untuk memanfaatkan kecepatan teknologi optik, sambil tetap memberikan kepuasan seperti mengklik tombol mouse tradisional. Logitech mengklaim bahwa optical switch tidak mudah aus, sehingga akan bertahan lama daripada switch yang sepenuhnya mekanis.

Untuk model dasar mouse gaming Logitech G502 X masih menggunakan kabel dan memiliki bobot paling ringan di 89 gram. Sementara, G502 X Lightspeed dan G502 X Plus merupakan mouse gaming nirkabel dengan kecepatan konektivitas 68% lebih baik daripada G502 Lihgtspeed generasi sebelumnya, tetapi hanya G502 X Plus yang dilengkapi dengan fitur Lightsync RGB yang bereaksi terhadap gameplay.

Lebih jauh, Logitech mendesain ulang tombol DPI shift yang dapat dibalik untuk lebih banyak penyesuaian dan model nirkabel sekarang dilengkapi konektivitas port USB-C. Artinya para gamer dapat menggunakan mouse gaming nirkabel dengan mencolokkan kabel ketika kehabisan daya.

Dalam sekali pengisian daya, G502 Lightspeed sendiri dapat digunakan hingga 140 jam dan hingga 120 jam untuk G502 X Plus (dengan RGB mati). Pengguna bisa menikmati masa pakai tanpa batas bila menggunakan magical Powerplay wireless charging mouse pad dari Logitech. Selain itu, model nirkabel dapat berbagi dongle receiver dengan salah satu keyboard Logitech seperti G915, G915 TKL, dan G715.

Berapa harganya? Mouse gaming kabel Logitech G502 X dijual seharga US$79 atau sekitar Rp1,1 jutaan. Sementara, mouse gaming nirkabel Logitech G502 X Lightspeed dan G502 X Plus masing-masing dibanderol US$139 (Rp2 jutaan) dan US$159 (Rp2,3 jutaan).

Sumber: TheVerge