2021 masih menjadi tahun yang menguntukan bagi pasar game mobile. Dengan jumlah pemain yang terus meningkat, keuntungan yang diperoleh oleh para developer dan publisher game ini juga terus meroket.
Tahun 2022 juga kelihatannya akan tetap menjadi tahun yang menarik untuk pasar game mobile. Terutama dengan semakin banyaknya game-game AAA yang di-porting ke platform mobile ataupun yang memang dikembangkan eksklusif untuk mobile.
Dalam artikel ini, saya telah merangkum 10 game yang wajib dinanti di tahun 2022 mendatang. Mayoritas game-game ini didominasi oleh “versi mobile” dari game yang awalnya telah populer di konsol dan PC. Namun hal ini bukan berarti negatif karena para developer kini mampu mempertahankan kualitas dan pengalaman bermain yang setara saat game-nya di bawa ke platform mobile.
Star Wars Hunter
https://www.youtube.com/watch?v=_XrQZ3-QFao
Setelah sekian lama akhirnya para fans Star Wars akan kedatangan game mobile baru pada 2022 mendatang. Star Wars Hunter dikembangkan oleh Zynga yang tentunya telah dikenal lewat game-game-nya seperti Farmville dan juga CSR Racing. Star Wars Hunter merupakan game team-based arena combat yang akan menempatkan pemain dalam pertarungan 4 vs 4 melawan pemain lain.
Sayangnya game ini tidak membawa karakter-karakter ikoniknya, melainkan menggunakan karakter baru yang terinspirasi dari semesta Star Wars. Layaknya game heroes shooter lainnya, setiap karakter memiliki tipe dan memiliki kemampuan uniknya masing-masing.
Battlefield Mobile
Membicarakan Battlefield tentu langsung membawa imajinasi para gamer ke dalam sebuah pertarungan masif. Dan, setelah belasan tahun franchise-nya hadir, EA akhirnya akan membawa game FPS andalannya tersebut ke platform mobile. Kerennya, Battlefield Mobile ini bukanlah porting dari game sebelumnya, namun murni dikembangkan dari nol oleh developer Industrial Toys.
Battlefield Mobile tetap membawa inti permainan yang menjadi ciri khas dari Battlefield, seperti map yang luas hingga berbagai kendaraan yang bisa dikendarai. Grafisnya tentu tidak bisa dibandingkan dengan versi PC dan konsolnya, namun Battlefield Mobile tetap membawa grafis yang cukup bagus sebagai game shooter.
Dauntless
Bagi para gamer pecinta action RPG, Dauntless memang menjadi salah satu opsi gratis bagi mereka yang menginginkan game seperti Monster Hunter. Untuk sekarang, game yang dipublikasikan oleh Epic Games ini bisa dinikmati di PC dan konsol. Namun developer Phoenix Labs mengatakan bahwa mereka tengah mengerjakan versi mobile dari game ini.
Sayangnya, Phoenix Labs masih belum memberikan status pengembangan terhadap versi mobile dari game ini. Sang developer sebenarnya sudah menunjukkan antusiasmenya untuk membawa game mereka ke mobile. Sehingga, semoga saja pengumuman terhadap Dauntless Mobile ini akan tiba pada 2022 mendatang.
Plants vs. Zombies 3
Hampir 7 tahun seri utama Plant vs Zombies tidak mendapatkan game terbarunya setelah Plant vs Zombies dirilis pada 2013. EA memang beberapa kali mencoba arah baru bagi Plant vs. Zombies ini dengan membuatnya menjadi game heroes shooter. Sayangnya usaha beberapa tahun tersebut tidak juga menarik minat para gamer.
Seri ketiga ini sebenarnya telah diumumkan oleh EA dan PopCaps Games pada 2019 lalu. Namun game ini mengalami masa pengembangan yang cukup rumit hingga membuat game-nya beberapa kali melakukan perombakan mulai dari sisi grafis hingga ke gameplay-nya. Bila soft launch yang beberapa bulan lalu dilakukan lancar, maka besar kemungkinan Plant vs. Zombies 3 ini akan dirilis pada 2022.
Diablo Immortal
Meskipun pada awal pengumumannya game ini mendapat reaksi negatif dari para fans fanatik Diablo, namun kelihatannya hal tersebut tidak menyurutkan Blizzard untuk merampungkan game mobile mereka tersebut. Apalagi developer NetEase juga ternyata tidak setengah-setengah dalam mengembangkan Diablo Immortal ini.
Membawa hampir semua aspek dalam game PC ke dalam versi mobile dengan pendekatan semurni mungkin, Diablo Immortal terlihat sebagai sebuah RPG AAA dengan gaya khas Diablo. Dan untungnya setelah mengalami beberapa kali penundaan, Blizzard kini mengumumkan bahwa game ini akan dirilis pada semester awal 2022.
Valorant Mobile
Valorant tentunya menjadi salah satu game FPS yang paling populer saat ini. Diluncurkan pada 2020 lalu, game ini langsung meroket popularitasnya berkat pendekatan pada aspek shooter-nya yang menyenangkan tapi tetap kompetitif. Dan pada ulang tahun pertamanya, sang developer Riot Games juga memberikan berita gembira bahwa mereka akan membawa Valorant ke platform mobile.
Sayangnya, setelah pengumumannya pada Juni lalu, Riot memang tidak memberikan informasi baru mengenai perkembangan versi mobile-nya. Diyakini, versi mobile Valorant ini akan tetap dibuat semirip mungkin dengan versi PC-nya. Namun akan ada beberapa penyesuain seperti pada kualitas grafis dan juga jumlah operator serta map yang lebih terbatas. Valorant mobile ini juga diperkirakan akan tiba di awal tahun 2022 mendatang.
Apex Legends Mobile
Selain Dauntless dan Valorant, game FPS lain yang berencana masuk ke platform mobile adalah Apex Legends. Game battle royale andalan EA ini memang sudah cukup lama dikabarkan akan diluncurkan untuk mobile. Developer Respawn Entertainment bahkan mengembangkan versi mobile ini dari awal untuk memastikan game-nya optimal di platform mobile.
Apex Legends Mobile sebenarnya sudah beberapa kali mengadakan sesi beta tertutup termasuk di Indonesia. Sayangnya, EA belum memberikan tanggal rilis pasti untuk game ini. Meskipun banyak fans yang optimis bahwa EA akan segera merilis Apex Legends Mobile pada 2022 mendatang.
Total War Battles: Warhammer
https://www.youtube.com/watch?v=nM6N75cByiU
Genre Real Time Strategy (RTS) mungkin bukan genre yang populer di platform mobile. Namun Total War Battles menjadi salah satu game yang mencoba menghidupkan genre ini lewat Warhammer. Sama seperti versi PC-nya, pemain dapat mengharapkan adanya perang antara bangsa-bangsa fantasi seperti dwarf, elv, skaven, dan lain-lainnya.
Total War Battles: Warhammer dikerjakan oleh NetEase yang juga mengembangkan Diablo Immortal. Dan game ini telah mendapatkan lisensi dari Creative Assembly dan Games Workshop. Cukup menarik untuk ditunggu bagaimana sebuah game simulasi perang taktis yang membutuhkan berbagai mekanisme kecil dapat diterjemahkan ke mobile.
Final Fantasy VII: Ever Crisis
Sambil menunggu kelanjutan kisah dari game utamanya yang belum mendapat kepastian dari Square Enix, para penggemar Final Fantasy kelihatanya bisa menanti game mobile yang satu ini. Game ini bisa dibilang merupakan kemasan modern dari game originalnya yang merangkum keseluruhan kisah dari Final Fantasy VII.
Berita baiknya, Square Enix akan membuat game ini nantinya sepenuhnya gratis. Dengan tambahan berupa loot box yang dapat memberikan pemain kostum baru dan juga item spesial yang dapat membuat permainannya berjalan lebih fresh dan berbeda.
Pokemon Sleep
https://www.youtube.com/watch?v=9X52hQKZGek
Setelah sukses besar dengan Pokemon GO pada 2016 lalu, kini The Pokemon Company membuat gebrakan baru dengan merilis Pokemon Sleep. Konsepnya pun tidak kalah unik dengan Pokemon GO yang meminta para pemain untuk berjalan dan berkeliling. Dalam Pokemon Sleep, pemain akan diminta untuk tidur agar dapat berprogres dalam game-nya. Sayangnya masih tidak dijelaskan bagaimana mekanisme permainannya nanti.
Game ini sebenarnya telah diumumkan sejak 2019 lalu, namun memang sayangnya tidak banyak informasi yang dirilis pasca pengumumannya. Berita baiknya, beberapa fans meyakini bahwa The Pokemon Company tengah melakukan finalisasi terhadap game-nya sekarang dan kemungkinan besar game-nya akan diluncurkan pada 2022 mendatang.