VALORANT Champions merupakan turnamen puncak atau event terakhir di serangkaian VALORANT Champions Tour 2023. Turnamen ini merupakan rebutan banyak tim mengingat hadiah yang besar serta gelar yang prestisius karena berada di level dunia.
Sepanjang tahun 2023, tim-tim terbaik dari seluruh dunia bertarung di masing-masing liga miliknya dan mengumpulkan poin untuk melaju ke VALORANT Champions 2023.
Ada beberapa cara untuk lolos ke turnamen ini, yaitu dengan mengumpulkan poin di masing-masing liga regional atau mengikuti Last Chance Qualifier seperti yang dilakukan tim ZETA Division, wakil APAC.
Turnamen ini dimulai pada 6–26 Agustus dari babak grup, babak bracket, dan baru melaju ke babak playoff. Tim yang lolos kualifikasi sendiri akan dipertemukan di Los Angeles untuk memperebutkan trofi VALORANT Champions dan tentunya mahkota sebagai tim juara dunia.
Format, Jadwal, dan Tim di VALORANT Champions 2203
Setelah menjalani turnamen atau liga regional yang panjang, ada 16 tim dari 4 regional yang memastikan diri untuk tampil di turnamen VALORANT Champions 2023.
Sebanyak 16 tim ini datang dari berbagai regional seperti Amerika, EMEA, APAC, dan Tiongkok. Tim-tim tersebut nantinya akan dibagi ke dalam 4 tim dengan format round-robin. Setelah itu, hanya akan ada 8 tim yang bermain di babak playoff.
Berikut pembagian grup di VALORANT Champions 2023:
Wilayah Asia Pasifik (APAC) sendiri berhasil mengirimkan 4 tim terkuatnya, yaitu Paper Rex, DRX, T1, dan ZETA Division.
Lalu regional EMEA mendapat keuntungan dalam bentuk 1 slot ekstra di VALORANT Champions setelah Fnatic berhasil memenangkan Masters Tokyo pada bulan Juni 2023 yang lalu.
Tidak hanya mengirim 1 tim dari fase LCQ, regional EMEA akhirnya bisa mengirim dua tim ke ajang tersebut dan diwakilkan oleh Giants Gaming dan Natus Vincere (Na’Vi).
Untuk jadwal VALORANT Champions 2023, berikut rekapnya:
- Group Stage: 6–13 Agustus
- Bracket Stage: 16–20 Agustus
- Final Upper Bracket – Semifinal Lower Bracket: 24 Agustus
- Final Lower Bracket: 25 Agustus
- Grand Final: 26 Agustus
Saksikan Live Streaming VALORANT Champions 2023
Turnamen ini akan disiarkan dalam berbagai bahasa dengan daftar yang lengkap. Anda bisa mengecek update terkini di berbagai macam platform VALORANT seperti Instagram atau Facebook.
Untuk platform menonton atau live streaming di VALORANT Champions 2023, Anda bisa mengeceknya di Twitch dan YouTube.
Persaingan di turnamen dunia kali ini memang akan berlangsung sengit. Fnatic sendiri berhasil menjuarai dua turnamen internasional secara berturut-turut di tahun 2023 yaitu LOCK//IN & Masters Tokyo.
Meski demikian, tim juara dari wilayah lain seperti LOUD, Paper Rex, dan Team Liquid juga memiliki kesempatan juara yang sama dengan statusnya sebagai tim unggulan.
Selain itu, tim-tim regional kuda hitam dari Tiongkok juga memiliki potensi yang sama kuatnya, apalagi tim EDward Gaming yang baru saja tampil memukau di Masters Tokyo 2023.