Tren ‘staycation’ memang masih menjadi salah satu alasan paling kuat bagi banyak orang memilih untuk menginap di hotel. Maka tidak mengherankan bila hotel-hotel di seluruh dunia terus memaksimalkan fasilitasnya agar para pelanggannya betah.
Hotel Fairmont Razer
Termasuk salah satunya menghadirkan fasilitas hiburan seperti TV kabel, tablet, konsol, dan bahkan komputer. Namun salah satu hotel mewah di Singapura yaitu Fairmont Hotel tidak ingin komputer hanya menjadi sekadar fasilitas tambahan, sehingga mereka memutuskan untuk membuat kamar gaming mewah.
Tidak tanggung-tanggung, Fairmont menggandeng brand gaming premium Razer untuk mengubah tiga buah kamar mereka menjadi sebuah ruangan gaming mewah. Target konsumen yang disasar adalah para gamer profesional maupun kasual yang ingin merasakan pengalaman bermain bersama dengan kenyamanan terbaik.
Target utama dari kerja sama antara kedua perusahaan ini adalah untuk menghadirkan pengalaman “dunia game yang sensasional dengan keramahan yang mewah” bagi para gamer. Hasilnya, Fairmont kini memiliki salah satu fasilitas gaming dengan beragam perangkat Razer termewah di dunia.
Tiga “kamar gaming” Razer dalam Hotel Fairmont tersebut memiliki nama yang menunjukkan peruntukkannya masing-masing. Yang pertama adalah ‘Razer Gamer & Streamer Suite’, seperti namanya ruangan ini berfokus penuh pada pengalaman mabar tertinggi menggunakan PC dengan 10 desktop gaming Razer yang sudah siap di dalamnya.
Seperti biasa, ruangan tersebut dicat berwarna hitam dan dipenuhi dengan berbagai neon serta LED strip berwarna hijau khas Razer. Sebagai tambahan, ruangan ini juga memiliki sisi khusus yang dapat digunakan untuk melakukan live stream.
Kedua, ada ‘Razer Console Lounge’ yang lebih menyasar bagi para gamer kasual yang ingin bermain dengan lebih santai. Di dalamnya terdapat konsol terbaru PlayStation 5 dan juga Xbox Series X serta berbagai pilihan joystick termasuk Razer Wolverine V2.
Untuk memaksimalkan kenyamanan, ruangan ini memiliki sofa besar dan juga beanbag yang mengelilingi TV. Sama seperti sebelumnya, kamar ini juga dicat hitam dengan beragam neon dan LED yang menghadirkan nuansa gaming di dalamnya.
Terakhir adalah ‘Razer Mercury Suite’ yang mirip dengan ruangan pertama namun dengan nuansa yang lebih santai. Ruangan ini hanya berisi 6 laptop gaming Razer, dengan salah satunya dilengkapi dengan berbagai atribut berwarna pink dan Hello Kitty.
Hal ini membuat ruangan ini menjadi ruang yang cocok bagi satu tim mabar plus satu pemantau atau juga dapat digunakan untuk bermain bersama 6 orang dengan nuansa yang lebih ‘fun’. Hal tersebut tentu terlihat dari warna dinding yang kini dicat berwarna putih dan juga dekor dinding LED berwarna cerah.
Namun sedikit berbeda dengan hotel-hotel berkonsep gaming lain seperti Hotel e-ZONe di Jepang maupun Hotel Hilton di Panama, kamar yang ada di Hotel Fairmont Singapura ini tidak untuk diinapi. Tetapi lebih ke sebuah ruangan VIP yang dapat disewa dengan dua pilihan durasi yaitu dua jam dan empat jam.
Ketiga kamar ini memiliki harga yang bervariasi tergantung dengan kamar yang dipilih dan juga jumlah orang yang bermain di dalamnya. Namun harganya berkisar antara S$180 atau Rp1,9 juta hingga S$420 atau Rp 4,4 juta. Kamar gaming Razer ini juga akan mulai dibuka ke publik pada 24 Mei mendatang dan beroperasi mulai jam 9 pagi hingga jam 11 malam.