The Sandbox, platform metaverse milik Animoca Brands, belum lama ini mengumumkan kemitraan strategis dengan Ubisoft. Lewat sebuah posting blog, dijelaskan bahwa Ubisoft bakal menghadirkan elemen dari beragam IP gaming-nya ke metaverse The Sandbox.
Sebagai bagian dari kerja samanya, Ubisoft akan mendapat jatah lahan virtual di The Sandbox, yang kemudian bakal dikembangkan menjadi beragam pengalaman interaktif. IP pertama yang Ubisoft hadirkan di The Sandbox adalah Rabbids. Lewat sebuah video singkat, kita bisa melihat wujud kelinci-kelinci nyeleneh tersebut dalam tampilan voxel khas The Sandbox.
Selain menggarap sendiri, Ubisoft juga mengajak para pemain dan kreator untuk memperkaya kreasi-kreasinya dengan karakter dan item dari franchise Rabbids. “Kami senang membawa Rabbids ke komunitas The Sandbox dan memberdayakan pemain untuk menciptakan pengalaman orisinal mereka sendiri dengan menggabungkan elemen IP game kami. Kami tidak sabar untuk melihat bagaimana mereka menjadikan dunia Rabbids milik mereka sendiri,” ucap Guillaume Mammi, Senior Manager of NEw Business and Partnerships di Ubisoft.
Sejauh ini belum diketahui IP game Ubisoft apa lagi yang bakal hadir di metaverse The Sandbox. Tebakan saya mungkin Rayman, sebab Rabbids memang berawal sebagai spin-off dari seri game platformer tersebut. Rabbids sendiri dipilih sebagai yang pertama karena secara lore Rabbids memang gemar menginvasi dunia-dunia yang bukan habitat asli mereka.
Kemitraan dengan The Sandbox ini pada dasarnya semakin memperkuat antusiasme Ubisoft terhadap tren NFT dan metaverse. Seperti diketahui, Ubisoft merupakan perusahaan game besar pertama yang menghadirkan NFT pada game-nya. Dan meskipun inisiatif tersebut disambut reaksi negatif, Ubisoft bersikukuh untuk terus mengembangkannya dengan alasan mereka benar-benar percaya akan potensi NFT.
Untuk The Sandbox, kedatangan Ubisoft semakin melengkapi daftar panjang kemitraan mereka bersama berbagai brand ternama, mulai dari The Walking Dead, Adidas, Warner Music Group, sampai The Smurfs dan Atari.
Sumber: Bitcoin.com.