Dark
Light

10 Game Kartu Paling Asyik Pengganti Hearthstone

4 mins read
August 3, 2021
Hearthstone

Digital card game adalah game kartu yang dimainkan secara online alias versi digital dari TCG (Trading Card Game) yang menggunakan kartu fisik. Biasanya digital card game lebih dikenal dengan sebutan Collectible Card Game (CCG). CCG berfokus pada konsep deckbuilding dan mengoleksi kartu. CCG terpopuler saat ini adalah Hearthstone yang telah hadir sejak tahun 2014.

Hearthstone bisa dikatakan sebagai salah satu yang memopulerkan genre digital card game ke kalangan yang lebih luas. Melihat kesuksesan Hearthstone, banyak perusahaan yang saat ini mulai menggali potensi  dari CCG. Riot hadir meramaikan persaingan CCG dengan Legends of Runeterra, Wizard of the Coast membawa versi Trading Card Game Magic the Gathering ke media digital melalui Magic: the Gathering Arena, sedangkan Konami akan mengadaptasi versi Yu-Gi-Oh! TCG menjadi CCG.

Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas beberapa digital card game yang dapat menjadi alternatif dari Hearthstone. Ikuti ulasan berikut ini.

Pokémon TCG Online

Image Credit: Pokemon TCG Online

Pokemon TCG Online dirilis jauh sebelum Hearthstone diperkenalkan ke publik. Awalnya PTCGO merupakan web browser game yang dirilis pada tahun 2011 oleh Dire Wolf Digital. Pokemon TCG Online akhirnya dikembangkan lebih lanjut untuk dirilis di PC, Android, dan iOS.

PTCGO mengadaptasi langsung versi Pokemon TCG. Memiliki aturan bermain dan format yang sama membuat pemain TCG Pokemon tidak kesulitan beradaptasi dengan game ini. Untuk pemain pemula PTCGO memberikan tutorial lengkap dan mudah dipahami agar pemain dapat langsung bermain. Anda bisa mengunduh PTCGO di sini.

Gwent: The Witcher Card Game

Image Credit: Gwent: The Witcher Card Game

Gwent merupakan card game di bawah franchise The Witcher. Game ini dikembangkan oleh CD Projekt Red pada tahun 2018 yang lalu. Keunikan dari Gwent adalah sistem permainan yang ditawarkan. Setiap match menggunakan format best-of-3 (BO3) dan kemenangan setiap ronde ditentukan dengan poin tertinggi yang didapatkan oleh pemain. Apabila Anda tertarik dengan game kartu yang menawarkan permainan strategi yang mendalam, Gwent menjadi pilihan yang tepat. Unduh Gwent di sini.

Shadowverse

Image Credit: Shadowverse

Shadowverse adalah game kartu asal Jepang yang dikembangkan oleh Cygames di tahun 2016. Shadowverse seringkali dibandingkan dengan Hearthstone karena memiliki gameplay yang hampir sama tetapi Shadowverse berhasil membangun reputasinya dengan menawarkan mekanik evolution pada kartu.

Bagi Anda pencinta game kartu bertemakan anime, Shadowverse cocok untuk menemani Anda. Shadowverse saat ini tersedia di mobile dan PC.

Yu-Gi-Oh! Duel Links

Image Credit: Duel Links

Duel Links merupakan game unggulan dari Yu-Gi-Oh! yang telah dirilis sejak tahun 2016. Duel Links memiliki banyak perbedaan dengan versi Yu-Gi-Oh! TCG. Duel Links menerapkan format “speed duels” dengan beberapa modifikasi dari Yu-Gi-Oh! TCG. Hal yang paling jelas terlihat adalah pengurangan zona kartu di board dan life points pemain. Tema ekspansi Duel Links diluncurkan tahunan mengikuti era anime Yu-Gi-Oh! Tema terbaru saat ini adalah Yu-Gi-Oh! Arc-V yang mengenalkan mekanik Pendulum Summon.

Duel Links menjadi pilihan alternatif bagi Anda pencinta game Yu-Gi-Oh! atau Anda yang baru ingin mendalami Yu-Gi-Oh!. Versi PC Duel Links dapat Anda unduh di sini.

Eternal

Image Credit: Eternal

Eternal merupakan card game besutan Dire Wolf Digital yang juga mengembangkan Pokemon TCG Online. Eternal pertama sekali dirilis di tahun 2016 untuk iOS dan Android lalu tersedia di PC, Xbox One, dan Nintendo Switch di tahun-tahun berikutnya. Eternal menawarkan permainan kompleks layaknya Magic the Gathering dengan konsep free-to-play Hearthstone. Fitur terbaik di Eternal adalah Draft Mode karena Anda boleh menyimpan kartu draft ke dalam koleksi.

TEPPEN

Image Credit: TEPPEN

Teppen adalah digital card game yang dikembangkan oleh GungHo Online Entertainment dan Capcom. Teppen menghadirkan karakter dari berbagai franchise game Capcom seperti Mega Man X, Street Fighter, Resident Evil, dan lainnya. Teppen menghadirkan game kartu dengan penuh aksi dan grafis memukau ala Capcom. Teppen menjadi alternatif bagi Anda pecinta game kartu dengan kombinasi aksi ala Capcom.

Magic: The Gathering Arena

Image Credit: MTG Arena

Bagi pencinta game kartu, Magic: the Gathering pasti tidak asing lagi. Magic: the Gathering adalah game kartu tertua dan terbaik di dunia. Belum ada game kartu yang dapat mengalahkan kompleksitas dari MTG. Magic the Gathering merupakan inspirasi dari game kartu masa kini baik fisik maupun digital. Hearthstone salah satu game kartu yang terinspirasi dari mekanik MTG.

Wizard of the Coast merilis Magic the Gathering: Arena sebagai sarana untuk pemain MTG bermain secara online serta untuk menjaring pemain baru. Tahun ini kabarnya MTG: Arena akan dirilis untuk mobile.

Legends of Runeterra

Image Credit: Legends of Runeterra

Sejak tahun lalu Riot mengembangkan produksi gamenya ke beberapa genre. Salah satunya adalah Legends of Runeterra di genre CCG. Legends of Runeterra hadir untuk mengembangkan lore dari League of Legends melalui pengenalan karakter dari berbagai region Runeterra.

Legends of Runeterra membawa konsep free-to-play ke jenjang yang lebih tinggi. Pemain akan diberikan kemudahan mengumpulkan koleksi kartu tanpa harus mengeluarkan uang. Kemurahan yang ditawarkan oleh Legends of Runeterra menjadi salah satu daya saing utama untuk card game yang masing mengandalkan penjualan card pack atau bundle seperti Hearthstone.

Simak review kami di sini.

Kards

Image Credit: Kards

Kards merupakan pendatang baru di dunia digital card game. Kards dikembangkan oleh 1939 Games dan dirilis global di tahun 2020. Kards mengambil tema yang jauh berbeda dari game kartu lainnya yang biasa berpusar pada kisah fantasi. Kards mengambil tema yang terinspirasi dari perang dunia kedua (WW2)

Kards memberikan pemain pilihan untuk menggunakan negara-negara adidaya di perang dunia kedua seperti: Jerman, Britania Raya, Uni Soviet, Amerika, Jepang, Prancis, dan Italia. Kards menjadi salah satu pilihan game kartu dengan tema baru. Anda bisa mengunduh Kards di sini. Kabarnya Kards akan tersedia dalam versi mobile di tahun 2021.

Mythgard

Image Credit: Mythgard

Mythgard adalah game kartu bertemakan fantasy cyberpunk yang dikembangkan oleh Rhino Games. Mythgard menawarkan sistem mana-burn, kartu di board dapat dihancurkan menjadi mana untuk memainkan kartu lainnya. Keunikan lainnya dari Mythgard adalah mode permainan 2v2 yang masih dinantikan oleh pemain Hearthstone.


Demikian pembahasan 10 game alternatif dari Hearthstone. Konami dikabarkan akan merilis game Yu-Gi-Oh! TCG secara digital dengan judul Master Duel. Game ini diprediksi akan menjadi pesaing baru di dunia CCG.

Previous Story

Immortals Joins League of Legends: Wild Rift

Next Story

Sambut Hari Game Indonesia, Game Lokal Diskon Besar

Latest from Blog

Don't Miss

Review Poco X6 5G Hybrid

Review Poco X6 5G, Performa Ekstrem dan Sudah Dapat Pembaruan HyperOS

Poco X6 membawa layar AMOLED 120Hz dengan Dolby Vision lalu

Review Realme 12 Pro+ 5G, Smartphone Mainstream dengan Zoom Periscope Paling Terjangkau

Realme 12 Pro+ 5G merupakan smartphone paling baru dari realme di