Dark
Light

Komunitas akan Gelar Turnamen PES 2021 Se-Asia Tenggara Bertajuk E-Football SEA Champions League 2021

1 min read
July 26, 2021

E-Football SEA Champions League akan digelar kembali tahun ini. Turnamen tahunan ini merupakan turnamen PES terbesar di Asia Tenggara. Turnamen ini nantinya akan digelar pada 28 hingga 29 Agustus 2021 mendatang dan mempertemukan timnas dari negara-negara di Asia Tenggara.

Sebelumnya Konami baru saja menggelar turnamen tingkat internasional bertajuk PES eFootball Open World Finals 2021 yang dimenangkan oleh pemain Indonesia serta mengumumkan game PES terbarunya yang akan berganti nama menjadi eFootball tahun depan.

Pada edisi tahun 2021 ini nantinya E-Football SEA Champions League akan diselenggarakan secara online karena pandemi COVID-19 yang tak kunjung mereda di Asia Tenggara. E-Football SEA Champions League 2021 nantinya akan mempertemukan tim-tim dari negara Indonesia, Thailand, Laos, Myanmar, Malaysia, dan Vietnam. Sayangnya turnamen ini hanya akan mempertandingan pemain-pemain dari platform PS4 saja. Hal ini tentunya membuat pemain-pemain dari PC maupun pengguna XBOX kecewa dibuatnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Liga1PES (@liga1pes)

Turnamen  E-Football SEA Champions League kali ini mempunyai sistem pertandingan yang berbeda dari musim sebelumnya. Negara peserta nantinya akan diisi oleh 4 pemain dan mereka akan memainkan 3 game. Pertandingan pertama mempunyai format 1vs1, dilanjutkan dengan pertandingan kedua yang menggunakan format Co-op 2vs2, kemudian diakhiri dengan pertandingan 1vs1 lagi.

Image Credit: Liga1Pes

Indonesia nantinya akan menggelar babak kualifikasi terlebih dahulu untuk menentukan timnya. Babak kualifikasi akan digelar mulai akhir Juli hingga pertengahan Agustus 2021 mendatang.

Semua pemain dapat berpatisipasi dalam babak kualifikasi ini. Nantinya akan ada 19 seri babak kualifikasi terlebih dahulu sebelum digelarnya babak kualifikasi nasional yang diambil dari pemenang setiap seri. 4 pemain terbaik nantinya akan dipilih pada babak kualifikasi nasional untuk menentukan skuad timnas Indonesia untuk eFootball PES 2021 ini. 4 pemain tersebut adalah juara dan runner-up pertandingan format 1vs1 dan juara pertandingan format Co-op 2vs2.

Turnamen E-Football SEA Champions League 2021 sendiri merupakan edisi yang keenam. Turnamen ini pertama kali digelar pada tahun 2015 dengan sistem online dan dimenangkan oleh wakil dari Malaysia. Selanjutnya pada gelaran tahun 2016 turnamen ini digelar di Vietnam. Indonesia menjadi tuan rumah pada gelaran edisi tahun 2017. Kemudian pada tahun 2018 turnamen PES 2018 SEA CL digelar di Malaysia.

Turnamen terakhir SEA CL adalah pada tahun 2019 kemarin di Thailand yang berhasil dimenangkan oleh timnas Indonesia. Sayangnya turnamen E-Football SEA Champions League edisi 2020 kemarin dibatalkan karena pandemi COVID-19.

Previous Story

OPPO: Teknologi Fast Charging Bukan Cuma Soal Kecepatan, Tapi Juga Keamanan dan Kecerdasan

Next Story

Tim Asal Thailand Tom Yum Kung Berhasil Jadi Juara Free Fire All Star 2021

Latest from Blog

Don't Miss

Remake Metal Gear Solid 3

Remake Metal Gear Solid 3: Snake Eater Resmi Diumumkan

Sebuah game Metal Gear Solid anyar baru saja diumumkan melalui PlayStation Showcase

Konami Umumkan Rencana Luncurkan Platform Pertukaran NFT

Setelah sebelumnya telah meluncurkan koleksi NFT-nya, kini Konami kelihatannya ingin