Dark
Light

Pemain Debutan Terbaik PMPL Indonesia Season 3 Versi Wolfy

3 mins read
April 17, 2021

Setelah bertarung selama 3 pekan, regular season PMPL Indonesia Season 3 telah resmi berakhir. Berbagai cerita menarik tersaji selama jalannya liga yang mempertemukan 20 tim terbaik PUBG Mobile Indonesia. Salah satu yang menarik untuk disorot adalah kehadiran pemain debutan di turnamen terbesar PUBG Mobile di Indonesia. Selama jalannya regular season, aksi pemain rookie juga beberapa kali mencuri perhatian bahkan ada juga yang membawa timnya meraih prestasi membanggakan.

Wolf-PUBG-Mobile
Florian “Wolfy” George. Sumber: Telkopedia

Siapakah pemain baru yang layak diperhitungkan di PMPL Indonesia Season 3? Untuk itu redaksi Hybrid menanyakan secara langsung kepada Florian “Wolfy” George yang juga salah satu caster di PMPL Indonesia Season 3 mengenai siapa sajakah pemain rookie yang bersinar selama jalannya regular season.

 

Genesis Dogma GIDS

PUBG-Mobile_Genesis-Dogma-Gids_PMPL-ID-S3-1024x576
Sumber: PUBG Mobile Esports Indonesia

Seluruh pemain Genesis Dogma GIDS merupakan pemain debutan di PMPL. Pencapaian mereka meraih gelar juara di PUBG Mobile Club Open Indonesia 2021 membuat mereka berhasil lolos ke PMPL Indonesia Season 3. Walau berstatus tim baru, mereka langsung tampil ganas dengan meraih peringkat pertama untuk babak weekdays di minggu pertama. Mereka sukses mendapatkan peringkat 3 di regular season PMPL.

Wolfy memilih memasukkan semua nama yang berada di roster GD Gids yakni Booms, Daybot, Star, dan Nicil mengingat ke 4 pemain yang disebutkan seluruhnya tampil impresif meski menjalani debut perdana PMPL. “Walau baru debut, permainan mereka sudah sekelas tim-tim veteran di PUBGM Indonesia. Mereka bermain tidak asal-asalan dan bergerak sebagai 1 tim baik ketika rotasi atau fight. Tinggal bagaimana mereka mempertahankan performa konsisten mereka di regular season di grand final.” Ucapnya.

 

KF – EVOS Reborn

Evos-KF
KF, pemain terbaru EVOS Reborn Sumber: EVOS Esports

Didatangkan dari Rubic FXN untuk melengkapi roster penuh bintang dari EVOS Reborn. Kedatangannya justru menjadi sosok krusial dari permainan tim macan putih yang sangat berbeda dibandingkan 2 musim sebelumnya. Ia mencatatkan statistik kill yang tinggi dengan meraih 84 kill sepanjang regular season. Pencapaiannya ini membuat ia sangat berperan akan ganasnya EVOS yang juga ada Redfacen dan Lyzerg yang memiliki catatan kill tidak kalah gemilang.

KF hampir selalu diturunkan oleh EVOS Reborn sepanjang regular season dan menggusur Auro ke bangku cadangan meski ia memiliki jam terbang lebih tinggi. “Harus diakui ia adalah best rookie di PMPL Indonesia untuk musim ini dengan pencapaian yang didapatkan dan menjadi salah satu pemain yang patut diwaspadai di PMPL musim depan dan bahkan menurut gua bisa menjadi salah satu kandidat terminator (pemain dengan kill terbanyak) untuk grand final nanti.” Ungkap Wolfy.

 

Licin – Bonafide Esports

Bonafide-roster
Sumber: Bonafide Esports Fanpage

BONAFIDE Esports menjadi salah satu tim kuda hitam di PMPL Indonesia Season 3 terutama di minggu pertama dengan performa mereka yang impresif. Salah satu pemain yang sedang naik daun adalah Licin yang juga menjalani debut perdana di PMPL. Ia mencatatkan statistik yang cukup baik untuk rookie dengan 58 kill yang didapatkan dan sukses membawa tim berada di peringkat 5 di klasemen akhir regular season.

“Ketika Bonafide mendapat momentum, nama Licin selalu ada dengan aksi-aksi yang ia lakukan dan bahkan ia sempat mendapat 8 kill dalam 1 pertandingan di regular season PMPL. Permasalahan utama yang perlu diperbaiki Bonafide dan Licin ada di konsistensi mereka. Setelah tampil gemilang minggu pertama, mereka turun banget di minggu selanjutnya sebelum akhirnya naik lagi di minggu ketiga.” Kata Wolfy.

 

Dinosaurus – Geek Fam ID

dinosaurus1
Sumber: Geek Fam ID

Geek Fam ID memilih mendatangkan pemain rookie PMPL yakni Dinosaurus di roster mereka bersama Katou yang menjadi pemain setelah sebelumnya menjadi pelatih. Dinosaurus memang tidak terlalu menonjol di minggu awal dengan kegagalan mereka lolos ke Super Weekend namun namanya mulai bersinar seiring naiknya performa Geek Fam di minggu selanjutnya hingga berhasil lolos ke Grand Final. “Kehadiran Dinosaurus menjadi solusi tambahan bagi Geek Fam ID dengan bertambahnya penembak handal selain Tomz meski berstatus pemain debutan. Dengan catatan 53 kill yang didapat menjadi bukti akan kemampuannya.” Kata Wolfy mengenai pengaruh Dinosaurus di Geek Fam ID.

 

Asa – Voin Esports

VOIN DUAAR
Sumber: PUBG Mobile Esports Indonesia

Peningkatan pesat dicapai oleh Voin Esports di PMPL ID Season 3. Setelah menjadi bulan-bulanan di musim sebelumnya, mereka berhasil lolos ke Grand Final setelah berhasil meraih peringkat 12 di regular season. Salah satu faktor yang mengubah Voin adalah kehadiran pemain baru yang mereka datangkan dan salah satunya adalah Asa yang menjadi pemain yang menjalani debut perdana di PMPL.

Asa berhasil mencatatkan statistik individu gemilang dengan mengoleksi 75 kill dan menjadi pemain dengan kill terbanyak di Voin. “Dibandingkan pemain rookie lain yang sudah disebutkan sebelumnya, Asa sejatinya tidak terlalu menonjol namun ia berhasil menunjukkan permainan konsisten sepanjang regular season dan menjadi pemain yang sangat menggendong permainan tim dengan pencapaian kill yang didapat.” ujarnya.

Grand final PUBG Mobile Indonesia Season 3 akan berlangsung dari 16-18 April 2021. Bigetron RA dan EVOS Reborn sudah memastikan tempat untuk menjadi wakil Indonesia di PMPL SEA Season 3 dan tersisa 2 slot lagi yang akan diperebutkan oleh 14 tim lain untuk menjadi wakil Indonesia di Grand Final nanti.

Previous Story

[Review] Xiaomi Mi Robot Vacuum-Mop Essential: Bikin Rumah Bersih Saat ART Pulang Kampung

Next Story

In-depth: On the Potential Integration of Gojek and Tokopedia Merger into “Goto”

Latest from Blog