Setelah resmi diumumkan di awal bulan Agustus, sekarang gelaran sirkuit kompetisi Free Fire tingkat nasional sudah memasuki minggu yang ketiga. Ini adalah kali pertama kompetisi game Free Fire dilaksanakan secara offline semenjak pandemi mulai merebak. Bertempat di studio MNC TV, Free Fire Indonesia Master League Season II dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.
Tercatat ada 18 tim yang akan berlaga pada gelaran kompetisi FFML Season II. Seluruh tim yang bertanding terbagi menjadi 3 pot berbeda. Jawara Free Fire Indonesia Master League di musim yang lalu, tim Onic Olympus, duduk di pot A bersama dengan tim Dranix Vendetta yang juga tercatat mempunyai performa mumpuni.
Sedangkan pot yang tidak kalah panas membara adalah pot C, yang mempertemukan tim RRQ Hades dan tim EVOS Esports. Di waktu bersamaan juga ada tim Red Bull Rebellion yang datang sebagai tim kuda hitam akan bermain di bawah bayangan tim-tim kuat lainnya.
Matchday pertama memberikan sedikit kejutan saat tim Dranix Avengers tampil unggul di atas tim Onic Olympus di pot A. Sedangkan performa tim Aura Esports memuncaki klasemen di pot B dengan konsisten selama 2 hair berturut-turut. Sedangkan di pot C, tim EVOS Esports melesat ke posisi teratas setelah sukses unggul tipis dari tim Bigetron Bit. Permainan agresif yang ditunjukkan oleh DRNX.RAZOR sukses membawa tim Dranix Avengers ke peringkat satu dengan raihan 12 kill point.
Di akhir minggu kedua justru ada momen menarik yang daatng dari tim Red Bull Rebellion. Sekalipun berada di dalam pot C yang berisikan tim-tim dengan pengalaman kompetisi yang cukup, tim Red Bull Rebellion mampu memberikan permainan yang bisa menekan tim lainnya. Total 38 kill point yang dikumpulkan berhasil menggeser kedudukan Bigetron Bit dan mengejar raihan poin tim EVOS Esports.
Setelah bergulir selama 2 minggu, nampaknya sudah mulai terbentuk kompetisi antara tim teratas di gelaran kompetisi FFML Season II. Tercata sejauh ini, berdasarkan total raihan poin, tim Onic Olympus memimpin secara global dengan raihan 51 poin yang unggul tipis 1 angka dari tim Dranix Vendetta. Posisi berikutnya diisi oleh tim Aura Esports yang memimpin di pot B diikuti oleh tim Onic Ares yang sudah mengamankan tempat kedua di pot B.