Dark
Light

Garena Segera Menggelar Turnamen Free Fire Indonesia Master League Season 2

1 min read
August 5, 2020

Setelah sebelumnya gelaran turnamen Free Fire Indonesia Masters Spring 2020 berhasil diadakan, kini dalam waktu dekat Garena akan memulai Free Fire Indonesia Masters League Season 2 sebagai langkah awal menjelang gelaran turnamen Free Fire Indonesia Masters Fall 2020. Di bulan Maret 2020 yang lalu tim ONIC Esports berhasil menjadi juara pertama gelaran turnamen Free Fire Indonesia Masters Spring 2020.

Nantinya akan ada 18 tim terpilih yang bertanding dalam seri liga yang berlangsung dari awal 8 Agustus hingga 13 September 2020. Masing-masing tim akan mencoba memberikan performa terbaik mereka untuk dapat dinobatkan sebagai juara di tingkat nasional pada gelaran turnamen Free Fire Indonesia Masters Fall 2020 mendatang.

Adapun pada gelaran turnamen Free Fire Indonesia Masters League Season 2 memperkenalkan sistem liga yang baru. Dari total 18 tim, akan dipecah menjadi 3 grup berbeda selama fase regular season. Setiap minggunya di regular season masing-masing grup secara acak akan bertanding dalam 1 pot yang sama dan mengumpulkan raihan poin.

Sedangkan untuk map yang digunakan secara berurutan adalah rotasi Bermuda-Purgatory-Kalahari. Di akhir fase regular season, tim yang duduk di peringkat pertama dan kedua dari masing-masing grup akan mengamankan 6 slot di babak grand final Free Fire Indonesia Masters Fall 2020.

Jangan khawatir jika tim favoritmu belum lolos, karena masih ada beberapa kesempatan lagi utukk meraih slot di babak grand final FFIM Fall 2020. Setelah fase regular season, 12 tim yang tersisa akan melaju ke fase playoff. Masih tersedia 6 slot lagi bagi tim teratas untuk berlaga FFIM Fall 2020.

Berkaca pada hasil musim FFIM Spring 2020, sebelumnya ONIC Esports masih dijagokan untuk kembali menjadi juaranya. Sedangkan setelah gelaran turnamen beberapa waktu yang lalu, muncul nama tim Island of Gods sebagai pesaing yang cukup menangkap perhatian dari komunitas gamers Free Fire Indonesia atas performa dan kemenangannya di GoPay Arena Championship 2020.

Hadiah uang sejumlah 1,2 milyar Rupiah akan diperebutkan sepanjang gelaran turnanen FFIML Season 2. Sistem liga yang diterapkan tentunya akan memastikan keberlangsungan skena esports Free Fire. Sebagai catatan, Indonesia memang salah satu negara yang masih terus membuntuti Brazil dalam hal prestasi dan kemampuan pro player di skena kompetisi lokal masing-masing.

18 Tim yang akan bertanding | via: Instagram ff.esports.id
18 Tim yang akan bertanding | via: Instagram ff.esports.id

Pertemuan terakhir tim Indonesia melawan tim Brazil masih terlalu sulit untuk dilupakan karena tim Brazil berhasil menukuk perlawanan dari tim Indoensn sekalipun kedua negara mempertandingkan streamer dari game Free Fire dari negara masing-masing.

Setelah Indonesia batal menjadi tuan rumah bagi gelaran Free Fire World Championship tahun 2020, kiranya dengan kembali berjalannya liga akan mengobati kerinduan komunitas gamers Free Fire di Indonesia. Secara langsung seluruh pertandingan FFML Season 2 akan disiarkan via YouTube dan Facebook FFEsportsID.

 

Previous Story

Survei Twitter: Gamer Indonesia Punya Karakteristik Unik

Next Story

ACT 2 VALORANT akan Hadirkan Mode Free for All Deathmatch

Latest from Blog

Don't Miss

TECNO Gelar Turnamen Esport Pertama untuk MLBB dan Free Fire

Selain berfokus menghadirkan produk-produk menarik mulai smartphone hingga laptop, TECNO

Garena Peringati Hari Game Nasional Lewat Event Gameseed 2024

Sebagai salah satu pengembang dan penerbit game paling populer di