Dark
Light

Fitur Dropbox Extensions Resmi Digulirkan

1 min read
November 29, 2018
Dropbox Extensions / Dropbox
Dropbox Extensions / Dropbox

Penantian Anda untuk terhubung ke berkas di Dropbox di platform yang berbeda terwujud hari ini. Karena Dropbox baru saja secara resmi meluncurkan Dropbox Extensions untuk semua pengguna setianya di seluruh dunia. Itu artinya, kini Anda dapat melakukan banyak hal misalnya membuat berkas PDF, menandatangani dokumen, meng-edit foto dan lain sebagainya tanpa harus mengunduh berkas dari Dropbox dan mengunggahnya kembali. Dalam prosesnya, pengguna juga tidak perlu mengunduh aplikasi tambahan.

Lalu prosesnya bagaimana? Selama aplikasi yang Anda pergunakan didukung oleh Dropbox, Anda cukup mengakses akun Dropbox seperti biasa kemudian Anda akan melihat tombol Open With baru yang menawarkan opsi membuka dokumen atau berkas ke layanan pihak ketiga yang didukung. Anda tak perlu khawatir salah membuka file PDF di Vimeo misalnya, sebab opsi akan muncul secara kontekstual, menyesuaikan dengan tipe file-nya.

Apapun aplikasi yang dipilih, setelah diklik, Anda akan dihantarkan ke aplikasi web dan melakukan segala hal sesuai dengan fungsi aplikasi tersebut kemudian mendapatkan hasil modifikasi tersimpan kembali ke Dropbox.

Untuk kloter pertama ini, fitur yang pertama kali diumumkan awal November lalu ini dapat terhubung ke sejumlah aplikasi, antara lain Adobe, DocuSign, HelloSign, Autodesk, Nitro, airSlaste, HelloFax, Pixlr, dan Vimeo.

Sayangnya ekstensi ini baru digulirkan untuk pengguna berbahasa Inggris. Namun Dropbox berjanji akan segera memperluas cakupan fiturnya dan juga menambahkan daftar rekanan untuk meningkatkan dukungannya.

sumber berita Dropbox.

Kalla Group "going digital" by launching the Saoraja Hub, holding Kalla Youth Fest 2018 (KYF), and developing the Kalla Toyota app
Previous Story

Kalla Group Partners with Local Venture Capitals to Build Saoraja Hub Incubator

Finmas parent company investment
Next Story

Finmas Fintech Lending Parent Company Raises $105 Million Funding

Latest from Blog

Don't Miss

Qualcomm Umumkan Snapdragon G Series

Qualcomm Technologies mengumumkan portofolio terbaru yaitu Snapdragon G Series, yang

Snapdragon Academy 2023: Masa Depan AI adalah Hybrid

Artificial Intelligence saat ini memang sedang menjadi sebuah tren tersendiri