Dark
Light

Game Android Gratis Pilihan Pekan Ini (PUBG Mobile, Pukk, dll)

1 min read
April 15, 2018

Game Android mobile terus berkembang dari hari ke hari. Setiap pekan selalu bermunculan game-game baru dengan konsep dan ide segar, meskipun beberapa mengadopsi game yang sudah ada. Judul game yang “meledak” pun terus berganti, di mana di satu bulan terakhir ada dua judul yang menarik perhatian, yaitu PUBG mobile dan Fortnite.

Jadi, jangan heran bila salah satu dari dua game tersebut jadi suguhan kita pekan ini.

PUBG Mobile

Game rilisan Tencent Games ini digarap secara serius, di mana Anda akan disuguhi mode deathmatch bersama 99 orang pemain lain. Anda bisa memilih bergabung ke pertandingan seorang diri atau bersama teman-teman. Dalam misinya, Anda harus mencari persenjataan sendiri dan dipersilakan menggunakan kendaraan bermotor. Semakin berbahaya lokasinya, maka kian besar kesempatan Anda memperoleh persenjataan yang lebih baik.

Application Information Will Show Up Here

 

Dragon Ball Z Dokkan Battle

Game RPG dengan elemen board-game ini menyuguhkan jalan cerita dan pertarungan yang cepat khas serial Dragon Ball dengan animasi yang seru. Anda akan pun akan menjumpai banyak karakter yang bisa digunakan dalam pertarungan. Mulai dari Goku, Bezita, Gohan, hingga para musuh bebuyutan seperti Friza dan lainnya.

Application Information Will Show Up Here

 

Pukk

Gameplay-nya sangat unik, diwakili oleh karakter berbentuk kepala bundar yang tidak bergerak lurus ke depan, tapi zig-zag dari sisi ke sisi yang meluncur melintasi jalur es dengan tujuan memecahkan balok es dan peti kayu. Menariknya, kepala tersebut bisa dikustomisasi dengan item dan juga pilihan yang lucu. Mulai dari bentuk wajahnya, helm, tanduk, hidung, kumis, dan banyak lagi yang bisa nanti didapatkan.

Application Information Will Show Up Here

 

Portal Knights

Di game ini, tugas Anda adalah menjelajahi puluhan pulau yang dihasilkan secara acak, bertempur dengan musuh, dan bos besar untuk memulihkan perdamaian dunia. Opsi hero yang tersedia, antara lain Warrior, Mage, atau Ranger. Menyesuaikan penampilan, abilities, dan gear. Mode multiplayer yang ada memungkinkan Anda bermain dengan teman-teman di jaringan WiFi yang sama sampai dengan empat pemain.

Application Information Will Show Up Here
Mengenal istilah growth hacking
Previous Story

Mengenal Strategi “Growth Hacking” untuk Mendongkrak Pertumbuhan Startup

CEO dan Co-Founder Qiscus Delta Purna / DailySocial
Next Story

Melirik Potensi Chat dan AI untuk Bisnis

Latest from Blog

Don't Miss

H3RO Land dari Bima+, Teman Mabar Anak Esports

Salah satu bentuk dukungan untuk perkembangan esports di tanah air

Pentingnya Industri Telekomunikasi untuk Kembangkan Industri Game dan Esports

Nilai dari industri game meroket selama pandemi COVID-19. Bahkan setelah