Dark
Light

UbIklan Andalkan Kecanggihan Teknologi dan Pengolahan Data

1 min read
March 1, 2018
UbIklan siap hadapi persaingan di sektor car advertising
UbIklan siap hadapi persaingan di sektor car advertising

Indonesia seahun belakangan mulai dibanjiri dengan layanan car advertising. Semuanya berangkat dengan semangat memberikan alternatif beriklan yang lebih efisien, efektif dan terukur. Selain itu mereka juga memiliki semangat untuk membantu para pemilik kendaraan untuk mendapatkan pendapatan lebih. Salah satu layanan car advertising yang sudah berjalan di Indonesia adalah UbIklan. Selain mobil, UbIklan juga sudah mengakomodasi moda transportasi sepeda motor sebagai sarana iklan berjalannya.

Sebagai sebuah layanan yang datang dengan janji memudahkan dan merevolusi cara beriklan UbIklan menawarkan sejumlah fitur-fitur khusus. Di antaranya adalah fitur monitoring dan pelacakan real time, biaya yang lebih murah, dan juga iklan yang diklaim lebih efektif dan efisien dibanding dengan cara beriklan konvensional.

Menanggapi kehadiran UbIklan saat layanan car advertising semakin semarak, pihak Business Development UbIklan Jessica Juliardy menjelaskan pihaknya menanggapi positif ramainya segmen car advertising di Indonesia. Ia pun optimis kelebihan-kelebihan UbIklan akan lebih terlihat jika ada pembanding di sektor yang sama.

“UbIklan menyikapi dengan sangat positif terhadap persaingan di business model yang sama. Karena dengan banyaknya persaingan ini, ubiklan bisa semakin menunjukan kelebihan-kelebihan yang UbIklan miliki dari sisi teknologi and data,” terang Jessica.

Big data dan sistem anti-fraud

Di tahun 2018 ini, meski banyak pemain yang berebut kue di sektor car advertising, namun hal ini tidak membuat UbIklan menyerah. Meski enggan mengungkapkan angka, mereka percaya diri dengan mengklaim tengah mengembangkan beberapa fitur yang disebut tidak dimiliki oleh penyedia layanan sejenis lainnya. Dua layanan unggulan ini adalah analisis big data dan sistem pencegahan penipuan atau anti-fraud.

Dijelaskan Jessica, pihaknya memiliki sistem monitoring internal yang bisa mencegah kecurangan-kecurangan yang mungkin terjadi dari partner UbIklan sehingga tidak merugikan para pengiklan. Selain itu mereka juga memiliki sistem analisis big data dengan algoritma yang disusun sedemikian rupa sehingga bisa menghitung jumlah impression secara langsung.

Dua fitur unggulan ini melengkapi beberapa pelayanan lain yang diberikan UbIklan kepada mitra pengemudi, termasuk pengetahuan mengenai produk, penyesuaian ukuran stiker, pemasangan, hingga pembayaran pajak.

Application Information Will Show Up Here
google-hangouts-chat
Previous Story

Google Hangouts Chat, Aplikasi Komunikasi Tim Penantang Slack

General Mobile GM8
Next Story

General Mobile Luncurkan Smartphone Android One, GM8 dan GM8 Pro

Latest from Blog

Don't Miss

Startup pengembang teknologi imersif Arutala memproduksi aplikasi berbasis teknologi Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR), Mix Reality (MR), PC Simulator, hingga 360° Video untuk berbagai sektor bisnis

Komitmen Arutala Percepat Implementasi Teknologi Imersif untuk Bidang Edukasi

Sebelum istilah metaverse ramai dibicarakan, banyak pihak yang skeptis dengan
Jajaran founder VCGamers / VCGamers

VCGamers Dapat Pendanaan 37,3 Miliar Rupiah, Hadirkan Platform Social Commerce dan NFT untuk Game

VCGamers merupakan sebuah platform social commerce untuk pemain game. Baru-baru