Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Vine akan pensiun sebagai platform, tapi masih bakal eksis sebagai aplikasi kamera. Aplikasi bernama Vine Camera tersebut akhirnya telah datang di Android dan iOS.
Aplikasi ini sebenarnya sama persis seperti Vine yang kita kenal dulu, minus fitur feed-nya. Anda masih bisa merekam video berdurasi 6 detik atau mengedit video dari galeri ponsel – fitur editing-nya pun persis seperti yang ditawarkan Vine sebelumnya.
Selesai membuat video, Anda bisa menyimpannya ke galeri atau mengunggahnya ke Twitter, yang kemudian akan diputar secara looping. Pengalaman yang didapat pada dasarnya masih sama, hanya saja platform berbaginya kini dipindah ke Twitter.
Vine Camera hadir sebagai update versi 6.0 untuk aplikasi Vine, sehingga Anda yang sudah memilikinya tidak perlu mengunduh aplikasi baru.
Bersamaan dengan diluncurkannya Vine Camera ini, platform Vine resmi ditutup untuk selamanya. Semua video yang pernah diunggah ke Vine masih bisa ditonton lewat situs vine.co, hanya saja kesempatan untuk mengunduh videonya berakhir pada tanggal 17 Januari kemarin.
Sumber: Android Police.