Bosan dengan aktivitas? Atau sedang suntuk akibat pekerjaan yang menumpuk? Jangan khawatir, Anda bisa beristirahat sambil memainkan salah satu atau beberapa game yang sudah saya pilihkan untuk Anda. Inilah game iOS pilihan minggu ini.
Perchang
Perchang merupakan game yang sedang digratiskan oleh Apple dalam program Free App of The Week. Perchang menggabungkan permainan pinball dengan ilmu fisika dimana Anda harus mengarahkan bola ke tempat tujuan dengan menggunakan alat yang sudah disediakan. Daripada penasaran seperti apa permainannya, silakan unduh dan mainkan Perchang mumpung masih gratis.
Download – App Store – Gratis
PinOut!
PinOut adalah cara baru bermain Pinball. Anda tidak bermain mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya tetapi melawatn waktu dalam PinOut!. Grafis dalam game-nya juga menarik dengan lampu neon dan kilatan laser dari bola yang sedang melaju.
Download – App Store – Gratis
Mikey Jumps
Rindu dengan game arcade semacam Mario Bros? Silakan coba Mikey Jumps. Terdapat 200 level yang bisa Anda selesaikan serta 6 karakter untuk dimainkan. Lompati rintangan, kumpulkan koin dan hindari musuh yang mengganggu perjalanan Anda. Mikey Jumps juga menyediakan stiker iMessage dan dukungan Game Center.
Download – App Store – Gratis
Asphalt Xtreme
Bila mendengar game Asphalt, pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan sebuah permainan balap mobil yang seru dan didampingi dengan grafis yang menawan. Jika merasa bosan dengan Asphalt Airborne, Gameloft baru-baru saja mengeluarkan Asphalt Xtreme. Ya, dengan seri terbarunya, Anda bisa balapan di kondisi sirkuit yang bermacam-macam serta penuh tantangan. Mulai dari sirkuit berlumpur, penuh salju hingga melintasi rawa-rawa.
Download – App Store – Gratis
Nekosan
Game kucing lucu kali ini dipersembahkan oleh pengembang 1Button SARL. Cara bermainnya sederhana, Anda tinggal mengumpulkan kembali bintang-bintang yang dicuri oleh para tikus. Tentu agar permainannya semakin seru ada rintangan serta halangan yang harus Anda hadapi. Nekosan bisa dimainkan secara gratis dan juga menyediakan stiker iMessage.
Download – App Store – Gratis
Masih banyak berbagai game pilihan untuk iPhone atau iPad yang patut Anda miliki yang akan kami sajikan di kolom game iOS pilihan. Jadi, selalu ikuti dan baca DailySocial ya!
Sumber gamber header: Pixabay.