Dark
Light

Giliran Tampilan Antar Muka dari Nokia ‘Android’ yang Kini Muncul

by
1 min read
January 17, 2014

Rumor akan perangkat Nokia berbasis sistem operasi Android tidak berhenti pada beberapa rumor yang sudah di bagikan di TRL, kini giliran UI atau tampilan antar muka yang jadi bocoran menarik.

Lagi-lagi adalah @evleaks yang membocorkan tampilan dari UI yang dikabarkan akan hadir di Nokia Normandy, ponsel besutan Nokia yang dirumorkan menggunakan sistem operasi Android.

Dari bocoran yang muncul ini bisa terlihat bahwa UI yang akan dihadirkan tidak lepas dari ciri perangkat Nokia yang sudah ada, yaitu tampilan antar muka dari Nokia Lumia alias antar muka Windows Phone.

 

Info menarik: Setelah 7 Tahun, Tumblr Akhirnya Hadirkan Fitur ‘Mention’

 

Beberapa kotak yang menjadi ciri dari Windows Phone 8 juga tampilan di Nokia Normandy, @evleaks juga menyebutkan bahwa tampilan bocoran ini adalah dua cara yang bisa dinikmati pengguna dalam berinteraksi dengan Nokia Normandy.

Jika bocoran ini benar menjadi kenyataan, maka nantinya pengguna sepertinya diberikan beberapa pilihan untuk menggunakan tampilan sesuai dengan keinginan mereka dan menjadikan tampilan ponsel Normandy milik mereka sesuai dengan kegiatan penggunaan aplikasi yang sering dipakai.

Pengguna juga sepertinya bisa melihat tampilan kotak atau daftar memanjang. Beberapa aplikasi populer juga tampil di bocoran UI tersebut, termasuk BBM.

Kalau melihat bocoran tampilan terakhir, bocoran terbaru ini cukup selaras dengan menampilkan keterangan dual SIM pada bagian atas pojok kiri.

 

Info menarik: Facebook Siapkan Tandingan Flipboard?

 

Seperti yang pernah saya sebutkan di artikel sebelumnya, Nokia Normandy ini sepertinya akan menghadirkan elemen hybrid, kini semakin jelas dimana elemen itu hadir. Ada sedikit ciri Lumia (Windows Phone 8) tetapi dengan ‘kelonggaran’ layaknya yang dimiliki antar muka Android.

Nokia ‘Android’ Normandy kemungkinan akan diperkenalkan akhir bulan Februari, dikabarkan akan menghadirkan prosesor dari Qualcomm, layar 4 inci, slot micro SD dan kamera 3MP.

Anda yang ingin mengikuti berbagai rumor atas Nokia Normandy bisa cek tautan berikut ini:

Bocoran Foto Nokia ‘Android’ Normandy Muncul Lagi

Bocoran Nokia ‘Android’ dalam Berbagai Warna

Lagi, Penampakkan Nokia ‘Android’ Normandy

Nokia Normandy Menampakkan Wujud

Nokia Normandy Adalah Ponsel Berbasis Android?

 

Sumber: @evleaks, TheVerge dan GSMarena.  

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Cortana, Asisten Sang Jagoan Game Halo, Akan Hadir di Fitur Voice Command Nokia

Next Story

Google Kembangkan Lensa Kontak Penghitung Kadar Gula Darah

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO
ASUS-ROG-Phone-9-dan-9-Pro-Ditenagai-Snapdragon-8-Elite,-Ini-Peningkatannya

ASUS ROG Phone 9 Diperkenalkan dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Peningkatannya

ASUS ROG Phone telah menjadi simbol smartphone gaming selama bertahun-tahun.