Dark
Light

Facebook Rilis Cara Baru Untuk Lihat Foto

by
1 min read
July 31, 2012

Kemarin Facebook mengumumkan pembaruan untuk fasilitas foto pada layanan mereka. Setidaknya ada dua pembaruan yang dilakukan, pertama berhubungan dengan tampilan foto serta yang kedua berhubungan dengan foto favorit.

Pembaruan pertama adalah fasilitas yang memungkinkan pengguna untuk melihat tampilan foto dengan lebih menarik. Ketika Anda melakukan klik pada foto yang berada paling atas di timeline akun Facebook Anda, maka Anda bisa melihat layout baru, nantinya Anda juga bisa memilih beberapa menu, untuk melihat foto dimana Anda di-tag teman Anda yang lain, foto yang telah Anda unggah atau koleksi album foto yang telah Anda buat.

Sedangkan pembaruan yang kedua memudahkan pengguna untuk memilih foto mana yang menjadi favorit Anda. Tampilan koleksi foto yang ada di satu tempat memudahkan untuk melakukan hal ini. Foto yang Anda pilih sebagai favorit akan terlihat menonjol dibanding foto lainnya.

Perubahan ini akan bisa diakses secara bertahap, Facebook juga mengatakan akan terus meningkatkan pengalaman penggunaan layanan mereka dan merilis perubahan ini secara global secara bertahap.

Info lengkap atas perubahan ini bisa di cek di link ini.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

5 Cara Menikmati Olimpiade London 2012 dengan Teknologi

Next Story

[Manic Monday] Strategi Multi Layar

Latest from Blog

Don't Miss

Meta sedang siapkan chatbot AI untuk produk-produknya

Meta Segera Luncurkan Chatbot AI dengan Banyak Kepribadian

Sejak ChatGPT diluncurkan November tahun lalu, chatbot AI terus menjadi
Meta generative AI

Meta Siap Integrasikan Generative AI ke WhatsApp, Messenger, dan Instagram

Meta bakal mengintegrasikan generative AI ke berbagai produknya. Kabar tersebut