Dark
Light

ZTE Blade L5 Plus Resmi Hadir di Tiongkok dan Thailand

1 min read
April 26, 2016

Smartphone baru keluaran ZTE bernama Blade L5 Plus hari ini resmi diluncurkan ke publik Tiongkok dan Thailand. Smartphone yang berjibaku di kelas entry level ini mengandalkan kekuatan dari chipset MediaTek MT6580 yang dibalut rapi oleh layar berukuran 5 inci dengan resolusi HD 1280x 720 pixel.

Seperti varian terdekatnya, ZTE Blade L5, ia juga dipersenjatai RAM berkapasitas 1GB dan memori internal seluas 8GB. ZTE juga memberikan opsi memperluas daya simpan dengan menyediakan slot microSD di dalam perangkat. Tak jauh dari sana bersemayam pula baterai dengan kapasitas 2.150mAh.

ZTE Blade L5 Plus tampak depan dan belakang
ZTE Blade L5 Plus tampak depan dan belakang

Menurut informasi yang dihimpun oleh redaksi dari situs resmi ZTE, Blade L5 Plus mengusung kamera utama 8MP yang mulai menjadi fitur standar smartphone entry level. Kamera ini mendapatkan tambahan fitur antara lain fitur smile shutter, HDR, auto-beauty, continuous high-speed shooting, panorama dan  gesture-controlled. Kemudian kamera depan 2MP. Untuk urusan software, ZTE menjatuhkan pilihan pada sistem operasi Android 5.1 Lollipop.

Selengkapnya, perangkat membawa fitur-fitur standar seperti WiFi 802.11 b / g / n, Bluetooth 4.0, FM Radio, 3G, dan GPs.

Saat ini ZTE Blade L5 Plus baru tersedia di Tiongkok dan Thailand dengan harga jual mulai $85 per unitnya. Opsi warna yang ditawarkan terdiri dari warna abu-abu dan putih.

Sumber berita ZTE dan Timesnews.

Previous Story

Charger Ini Sama Sekali Tidak Memerlukan Colokan Listrik

Next Story

Goers Talkshow Akan Diskusikan Seputar Event, Kampanye Digital dan Pembayaran Online

Latest from Blog

Don't Miss

ZTE Resmi Luncurkan Nubia V60 di Indonesia untuk Pasar Satu Jutaan

Meskipun tidak seagresif brand smartphone lainnya, ZTE dan Nubia secara

Nubia Music Hadir di Indonesia untuk Para Penggemar Musik

Bersamaan dengan peluncuran ZTE Blade A55, ZTE Mobile Devices ternyata