Dark
Light

Fitur Eksklusif “Zomato Gold” Segera Diluncurkan di Indonesia

1 min read
November 1, 2018
Zomato Gold
Saat ini tengah membuka untuk 1000 pendaftar pertama / Zomato

Setelah sebelumnya meluncur di Uni Emirat Arab, Portugal dan India, portal direktori tempat makan Zomato berencana untuk meluncurkan fitur Zomato Gold di Indonesia. Zomato Gold adalah layanan berbayar yang bisa dimanfaatkan oleh pengguna untuk mendapatkan akses makanan dan minuman secara eksklusif di mitra restoran Zomato — telah memiliki sekitar 400 lebih restoran terpilih di Indonesia.

Sebagai platform food listing yang sudah hadir di Indonesia sejak 5 tahun yang lalu, Zomato mengklaim telah membantu banyak usaha restoran untuk lebih dikenal oleh para pecinta kuliner di Jabodetabek, Bandung, dan Bali. Saat ini Zomato Gold belum resmi diluncurkan dan masih membuka pendaftaran secara terbatas kepada 1000 orang pertama.

Program berbayar Zomato Gold juga telah diluncurkan di kota-kota besar di India sebagai negara asal Zomato. Di sana Zomato mengklaim mendapatkan respon yang positif dari pengguna. Dengan complimentary dish dari Zomato Gold, mitra restoran yang bergabung dengan Zomato Gold akan memberikan minuman dua complimentary.

Menu yang sebelumnya telah terkurasi oleh pihak restoran, menghadirkan pengalaman yang eksklusif untuk pengguna Zomato Gold. Paket berbayar Zomato Gold yang bisa dipilih oleh pengguna adalah berlangganan selama 3 bulan hingga satu tahun. Belum diinformasikan berapa kisaran harga berlangganan Zomato Gold di Indonesia.

Sebagai salah satu penyedia layanan informasi mengenai restoran secara global, Zomato yang mengedepankan teknologi dalam platform kerap menghadirkan fitur yang bertujuan untuk memudahkan pengguna. Sebelumnya Zomato juga telah menghadirkan fitur Editor’s Note.

Fitur tersebut bertujuan untuk mewadahi cerita yang ingin disampaikan pemilik restoran kepada pengunjung restorannya. Fitur ini telah tersedia di 9 negara seperti Indonesia, India, Doha, Portugal, dan Filipina. Fitur ini memuat foto, video, serta tulisan mengenai restoran.

Application Information Will Show Up Here
Previous Story

Intel Bekerja Sama dengan Streamlabs untuk Menawarkan Hardware Khusus Live Streaming

Honor Magic 2
Next Story

Honor Ikut Rilis Smartphone dengan Kamera Geser, Magic 2

Latest from Blog

Don't Miss

Yummy Corp Akuisisi MyBrand

Perkuat Ekosistem, Yummy Corp Akuisisi MyBrand

Setelah mengantongi pendanaan lanjutan seri B dari Sembrani Nusantara milik
Waku sajikan berbagai pilihan katering yang bisa dipesan secara online

Waku Terus Perluas Area Bisnis di Tengah Momentum Pertumbuhan Aplikasi Kuliner

Setelah melakukan rebranding akhir tahun 2020 lalu, platform yang memungkinkan penggunanya mudah