Dark
Light

Xiaomi Juga Punya Lampu Meja Pintar Berkonektivitas Bluetooth

1 min read
March 7, 2016

Meski seluruh dunia mengenalnya sebagai pabrikan smartphone, lahan bisnis Xiaomi jauh lebih luas dari itu. Pabrikan asal Tiongkok tersebut juga memasarkan perangkat-perangkat smart home, dan salah satunya adalah lampu meja pintar bernama Xiaomi Yeelight Bedside Lamp berikut ini.

Tipikal Xiaomi, desain Yeelight tampak minimalis sekaligus elegan. Berbentuk tabung, tiga perempat bagiannya dapat menyala dalam 16 juta warna dan dengan tingkat kecerahan mencapai 300 lumen. Semua ini tentunya bisa dikontrol dengan smartphone via Bluetooth, tapi Xiaomi tak membatasinya di situ saja.

Bagian atas Yeelight dilengkapi sebuah tombol On/Off yang dikitari oleh panel sentuh. Lewat panel ini, Anda bisa menyentuh dan menggeser jari untuk mengatur tingkat kecerahan atau mengganti warnanya. Namun kalau Anda memakai aplikasi pendampingnya di smartphone, Anda bisa mengakses fitur yang lebih lengkap, sepertinya misalnya menetapkan timer supaya lampu bisa mati sendiri beberapa saat setelah Anda tertidur.

Xiaomi Yeelight Bedside Lamp

Bagian dalam Yeelight terbentuk dari 14 buah LED dan desain optik yang fungsional. Hasilnya, Yeelight punya Color Rendering Index (CRI) senilai 90+ – semakin dekat ke angka 100, semakin bagus kemampuan suatu sumber cahaya untuk membuat suatu benda terlihat di mata manusia dalam warna yang sebenarnya.

Urusan harga, Xiaomi membanderol Yeelight seharga $59. Anda bisa memesannya secara online, namun jangan lupa tambahkan $20 sebagai biaya pengiriman internasional.

Sumber: Digital Trends.

Previous Story

Amtiss Fokus Memberikan Solusi Asset Management Bagi Korporasi

Next Story

Acer Resmikan Liquid Z330, Smartphone 4G Murah Rp 1 Juta-an

Latest from Blog

Don't Miss

Xiaomi-Indonesia-Pastikan-Kehadiran-Xiaomi-15-Ultra-Pada-13-Maret

Xiaomi Indonesia Pastikan Kehadiran Xiaomi 15 Ultra Pada 13 Maret

Pada ajang MWC 2025, Xiaomi 15 Ultra meraih penghargaan Best
Xiaomi-Perkenalkan-Produk-AIoT-Terbaru,-Termasuk-Buds-5-Pro-Hingga-Electric-Scooter-5-Max

Xiaomi Perkenalkan Produk AIoT Terbaru, Xiaomi Buds 5 Pro Hingga Electric Scooter 5 Max

Pada ajang MWC 2025 di Barcelona, Xiaomi secara resmi meluncurkan