Acara tahunan untuk industri kreatif lokal IDEAFEST 2018 akan kembali diselenggarakan. Ada banyak sesi yang akan ditawarkan, mulai dari IDEAEXPERIENCE (pameran karya kreatif), CONFERENCE (pemaparan keynotes tentang tren industri kreatif), hingga IDEATALKS (seminar dan workshop kreatif).
IDEATALKS menjadi salah satu acara yang menarik, akan ada puluhan pemateri yang akan menjelaskan mengenai 16 sub sektor industri kreatif di Indonesia. Saking banyaknya pemateri yang dihadirkan, akan ada lebih dari 70 sesi yang diadakan secara paralel. Sehingga pengunjung dapat memilih sesi yang sesuai dengan bidangnya.
Adapun pemateri yang sudah mengonfirmasi kehadirannya untuk IDEATALKS di antaranya:
- Mark Francis, Head of Original Programming iFlix
- Andien Aisyah, Musician Lifestyle Influencer
- Agung Hapsah, Film Maker & Vlogger
- Ayla Dimitri, Content Creator & Style Influencer
- Christian Sugiono, Founder of MBDC Media
- Dian Sastrowardoyo, Artist & Entrepreneur
- Laila munaf, Co-Founder Sana Studio
- Fathia Izzati, Content Creator, Vocalist of Reality Club
- Andanu Prasetyo, Founder of Kopi Tuku
- Ria Sarwono, Founder, Brand & Marketing Director of Cottonink
- Carline Darjanto, Founder, CEO, & Creative Director of Cottonink
- Riesky Vernandes, Co-Founder Eatlah
- Aries Lukman, Founder of Iphonesia
- Anggie Rassly, Founder of Brow Studio
- Santhi Serad, ACMI Chairwoman & Food Scientist
- Almira Bastari, Novelist & Financial Analyst
- Hardian Eko Nurseto, Lecturer Anthropology Department Padjajaran University
- Ade Putri Paramadita, Culinary Story Teller
- Citra Marina, Illustrator
- Luthfi Hasan, Owner of Jakarta Vintage
- Jansen Ongko, Nutrition Consultant & Fitness Educator; dan masih banyak lagi.
Sesi IDEATALKS akan berlangsung pada tanggal 26 Oktober 2018, mulai jam 10 pagi sampai 10 malam. Adapun rangkaian acara IDEAFEST 2018 akan berlangsung pada 26 – 27 Oktober 2018 di Jakarta Convention Center, Senayan. Informasi lebih lanjut dan tiket dapat disimak di situs resminya melalui http://www.ideafest.id.
—
Disclosure: DailySocial merupakan media partner IDEAFEST 2018