Semenjak Flappy Bird, game dengan tingkat kesulitan yang tinggi kini menjadi populer. Merlo Studio yang merupakan game developer asal Indonesia ini tidak mau kalah. Dalam game barunya yang berjudul Wire Circle, Merlo Studio akan menguji kesabaran dan ketahanan kita dalam bermain game.
Wire Circle merupakan game bertipe casual game yang ringan dan sederhana untuk bisa dimainkan oleh siapa saja. Dengan tipe permainan yang memiliki tingkat kesulitan tinggi ini, kita akan membutuhkan konsentrasi agar bisa mendapatkan score tertinggi.
Cara bermainnya adalah kita akan menggerakan sebuah lingkaran ke kanan dan kiri. Kita harus melingkari garis yang ada di layar tanpa boleh bersentuhan dengan garis tersebut. Nah yang membuat game ini sulit adalah garis yang akan kita lingkari tersebut tidak dalam bentuk garis lurus, tapi bisa berkelok dan zig-zag.
Info menarik: Freemium dan Masa Depan Mobile Gaming, Menurut Gameloft
Di sinilah kita harus menggunakan kesabaran dan fokus tinggi untuk bisa menggerakan lingkaran kita ke kiri dan kanan mengikuti arah garis tersebut berkelok. Tidak hanya garis, akan ada juga objek lain di sisi garis yang harus kita hindari juga. Dengan cekepatan gerak lingkaran yang bisa dibilang cukup tinggi ini, tingkat kesulitan akan semakin tinggi.
Di awal mungkin akan kesulitan. Namun jika sudah cukup lama memainkan game ini, kita akan memiliki reflek yang cepat agar bisa mendapatkan score yang lebih tinggi. Ketika sudah mendapatkan highscore, jangan lupa untuk menunjukan itu ke teman-teman kita melalui fitur share ke sosial media.
Sayangnya, penempatan tombol share ini agak jauh dari jangkauan tangan yakni di ujung kiri atas layar. Seharusnya tombol ini diletakan di posisi yang terjangkau dan menonjol sehingga player bisa dengan mudah membagikan score mereka kepada teman-temannya.
Wire Circle sudah tersedia di Google Play. Bagi yang ingin memainkan game ini, jangan khawatir karena Anda bisa mengunduhnya secara gratis. Namun akan ada iklan dalam bentuk banner dan interstitial di dalam game ini.