Dark
Light

Video Instagram Live Kini Bisa Dipoles Efek-efek Unik

1 min read
September 22, 2017

Instagram masih terus menyempurnakan fitur andalannya, Instagram Live yang dengan cepat menjadi salah satu menu utamanya. Ingin terus menjaga momentum itu, Instagram kembali menggulirkan pembaruan ke Live berupa efek filter yang akan membuat video menjadi semakin unik dan menyenangkan.

Dari bintang berkilau, nuansa super keren, hingga hewan yang lucu dan berbulu, filter wajah baru memanjakan imajinasi Anda untuk berkreasi dengan bebas. Anda bahkan bisa menggeser dan memilah koleksi filter untuk melihat apa yang menarik sebelum ditayangkan.

fitur filter instagram stories_2

Untuk mengakses filter wajah, buka cukup membuka kamera Instagram dan mengaktifkan toggle menjadi “LIVE.” Kemudian, tap ikon wajah di sudut kanan bawah. Selanjutnya panel filter akan muncul, dan Anda dapat mencoba dan memilih filter mana yang ingin Anda kenakan sebelum memulai siaran. Anda bahkan bisa beralih dari satu filter ke filter lainnya saat sedang siaran untuk membuat penonton penasaran.

fitur filter instagram stories

Instagram baru saja meluncurkan fitur baru ini, jadi jangan khawatir jika Anda belum melihat opsinya di dalam aplikasi. Pastikan saja perangkat Anda sudah menggunakan Instagram versi terbaru.

Ini adalah satu dari sekian pembaruan yang telah digulirkan oleh Instagram untuk aplikasinya. Sebelum ini mereka juga menggulirkan fitur untuk mematikan audio di video, berbagi Stories ke Direct Message, siaran langsung bersama teman, dan fitur yang memungkinkan Stories diputar ulang jika ketinggalan. Jika Anda sudah mengunduh Instagram versi terbaru, Anda hanya tinggal menunggu kebagian jatah filter ini untuk mewarnai video Anda.

Sumber berita Instagram dan gambar header Pixabay.

Previous Story

Bose Luncurkan True Wireless Earbud Perdananya, SoundSport Free

Next Story

Garmin Fenix 5S Hadir dengan Tiga Warna Baru untuk Semakin Memikat Kaum Hawa

Latest from Blog

Don't Miss

Meta sedang siapkan chatbot AI untuk produk-produknya

Meta Segera Luncurkan Chatbot AI dengan Banyak Kepribadian

Sejak ChatGPT diluncurkan November tahun lalu, chatbot AI terus menjadi
Threads himpun 30 juta pengguna kurang dari sehari

Threads Berhasil Himpun Lebih dari 30 Juta Pengguna Kurang dari Sehari

Twitter merupakan sebuah media sosial yang tergolong masih ramai digunakan.