Dark
Light

Versi Preview untuk Google Maps Via Web Telah Dibuka Untuk Publik

by
1 min read
July 17, 2013

Ingat pengumuman atas perkembangan terbaru dari layanan Google Maps yang diumumkan Google di acara konferensi pengembang mereka bulan Mei lalu? Nah, versi preview ini kini telah dibuka untuk siapa saja yang ingin mencobanya.

Sebelumnya untuk menggakses Google Maps Preview ini dibutuhkan konfirmasi lewat email untuk mencobanya, tentunya ini menjadi kendala bagi merek yang ingin cepat-cepat menikmati. Google sekarang membuka layanan Google Maps terbaru ini dengan mempermudah cara akses, Anda hanya perlu mendaftar dan langsung bisa mencoba layanan ini, tidak perlu lagi untuk menunggu undangan via email.

Namun demikian, seperti yang disebutkan oleh TheNextWeb, versi final dari layanan Google Maps via web ini belum diumumkan. Dalam pengumuman kali ini pun tidak disinggung tentang hal ini, untuk versi lain Google baru saja mengumumkan update terbaru untuk versi Android.

Google sepertinya masih menyiapkan untuk menghadirkan versi final yang lebih baik, mereka berterima kasih pada pengguna yang telah ikut mencoba versi preview atau beta ini dan telah memberikan masukan untuk perbaikan.

Generasi terbaru dari Google Maps ini akan memungkinkan pengguna untuk menikmati berbagai fitur yang teredia di layanan peta Google dalam satu tempat, seperti informasi lokasi, rute untuk menuju lokasi, Google Street View juga bisa langsung diakses dari sati tempat, termasuk Google Earth View.

Belum pernah mencoba versi preview terbaru dari Google Maps? Anda bisa menuju tautan ini untuk mencobanya: http://maps.google.com/preview

Berikut video penjelasan.

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Smartphone Pertama dengan Tegra 4 dari NVIDIA

Next Story

Fasilitas Simpan Foto Langsung dari Facebook Akan Segera Hadir di Aplikasi Facebook Untuk Android?

Latest from Blog

Don't Miss

Gemini Live Bahasa Indonesia

AI Google “Gemini Live” Kini Dapat Berbicara Bahasa Indonesia

Seiring semakin populernya penggunaan AI di berbagai perangkat, Google juga

Pixel 9 Pro XL: ‘Kembaran’ iPhone yang Hampir Sempurna

Tulisan berikut ini adalah tulisan tamu oleh Aryo Meidianto –