Kabar terbaru datang dari franchise Valkyrie milik Square Enix, yang akan dirilis dalam waktu dekat. Game dengan judul Valkyrie Elysium ini, baru saja mengeluarkan video trailer pendek, yang memamerkan gameplay, visual, cerita, dan diakhiri dengan pengumuman tanggal rilisnya.
Game Action RPG ini bakal hadir untuk PlayStation 4 dan PlayStation 5 di tanggal 29 September, dan PC di tanggal 5 November 2022 via Steam.
Edisi Standar Valkyrie Elysium akan dibandrol dengan harga USD60 (sekitar Rp900 ribu). Untuk versi Digital Deluxe akan dijual dengan harga USD75 (sekitar 1,125 juta) untuk PlayStation 4 dan PlayStation 5. Versi ini akan disertai dengan bonus Equipment, yang bernama “Svartaljr: Sword of the Goddess of the Underworld”, dan Valkyrie Profile: Lenneth.
Valkyrie Profile: Lenneth merupakan salah satu seri game lawas Valkyrie yang di-port dari PSP. Mungkin Square Enix berniat untuk mengenalkan seri ini kepada pemain yang baru mencoba game Valkyrie melalui game lawas ini.
Game ini nantinya akan diberi tambahan fitur Rewind, Quick Save, dan Visual Preset. Versi ini nantinya akan dijual terpisah, yang bisa didapatkan di PlayStation Store (harga menyusul).
Untuk versi PC-nya sendiri, edisi Digital Deluxe akan dijual lebih murah, dengan harga USD65 (sekitar Rp975 ribu), dengan bonus Equipment Valkyrie, “Svartaljr: Sword of the Goddess of the Underworld.”
Valkyrie Elysium pertama kali diumumkan di State of Play bulan Maret lalu. Banyak penggemar yang cukup terkesan dengan gameplay franchise klasik Square Enix yang satu ini.
Valkyrie Elysium merupakan Action RPG, dengan cerita yang epik, pemandangan yang indah, serta sistem pertarungan yang cepat, yang menggabungkan strategi dan reflek pemain.
Sama seperti seri sebelumnya, Valkyrie Elysium masih akan tetap mengangkat elemen gameplay khas seri ini. Pemain bisa merekrut pejuang yang disebut Einherjar, yang akan bergabung dengan tokoh utama, untuk bertarung bersama saat dipanggil. Di trailer di atas, diperkenalkan sejumlah Einherjar yang nantinya dapat dipilih oleh pemain.
Untuk PlayStation 5, mereka menjanjikan bahwa game ini bakal bisa dimainkan dengan resolusi 4k dengan 60 FPS, untuk menunjang visualnya yang memukau.