Aplikasi Google Contacts mendapatkan versi baru yang memboyong serta sejumlah pembaruan. Pembaruan yang kini sudah tersedia di Google Play Store, menghadirkan beberapa fitur baru dan satu fitur yang dihidupkan kembali berkat permintaan sejumlah pengguna.
Lengkapnya, berikut adalah beberapa pembaruan yang dibawa oleh Google Contacts untuk pengguna Android.
Foto kontak di dalam aplikasi kini dibuat lebih besar dibandingkan sebelumnya. Ini adalah reinkarnasi dari desain sebelumnya yang sempat ditarik oleh pengembang. Berkat umpan balik dari sebagian pengguna, Google akhirnya memutuskan untuk mengembalikan foto besar ke Contacts.
Pengembang juga menambahkan sebuah tombol aksi yang memudahkan pengguna melakukan beberapa tindakan langsung di dalam panel kontak, misalnya melakukan panggilan, mengirim pesan, mengirim pesan dari aplikasi pihak ketiga, melakukan panggilan video dari aplikasi Duo dan lain sebagainya.
Sebuah tambahan menyenangkan juga dihadirkan oleh Google Contact, yaitu integrasi layanan G Suite Directory yang memungkinkan pengguna terhubung ke rekan dari satu tempat yang sama.
Sadar betul bahwa tampilan menjadi salah satu kunci menarik pengguna, Google kini memberikan tool baru sehingga pengguna dapat melakukan modifikasi dan memilih sendiri bagaimana kontak ditampilkan, di samping kemudahan melakukan penggabungan kontak dengan satu kali tap.
Terakhir, Google juga memudahkan pengguna menambahkan kontak baru dengan menghadirkan saran yang bekerja secara otomatis ke nomor yang sering berhubungan dengan Anda baik via panggilan atau pesan singkat.
Untuk lebih mengenal fitur-fitur di atas, update aplikasi Contacts Anda sekarang dari Play Store di perangkat masing-masing.
Sumber berita PhoneArena.