Dark
Light

Uber Luncurkan UberXL di Jakarta

1 min read
January 18, 2017
UberXL pilihan terkini untuk ukuran mobil lebih besar / Pexels

Besarnya minat penggunaan mobil berkapasitas besar, hingga 6 orang, membuat Uber meluncurkan UberXL di Jakarta. Pilihan ini melengkapi ketersediaan UberBlack, UberX, dan UberPool yang lebih dulu hadir,

Untuk mendapatkan pilihan mobil UberXL, tersedia menu khusus yang tertera di aplikasi. Estimasi biaya yang disajikan untuk mobil-mobil UberXL lebih mahal ketimbang UberX dan tidak jauh beda dengan UberBlack. Biasanya kebutuhan seperti ini digunakan orang-orang yang bepergian ke bandara dan membutuhkan kepastian ruang ekstra untuk penyimpanan barang.

Pilihan mobil yang tersedia untuk UberXL di antaranya adalah Avanza, Ertiga, dan Innova. Sebelumnya jenis mobil ini juga tersedia di menu UberX.

Beberapa waktu yang lalu Uber juga menjajaki kerja sama dengan Taksi Express melalui layanan UberX, sedangkan pemesanan selain menggunakan aplikasi juga bisa melalui aplikasi messaging LINE.

Previous Story

Memasuki Babak Final, BlackInnovation 2016 Membuka Voting untuk Finalis

Next Story

Pergub Laporan RT/RW Dicabut Sementara, Qlue Ikuti Arahan Pemda DKI Jakarta

Latest from Blog

Don't Miss

Otoklix Bags 143.5 Billion Rupiah Series A Funding

After receiving $2 million seed funding or equivalent to 28 billion
Pendanaan seri A Otoklix

Otoklix Kantongi Pendanaan Seri A Senilai 143,5 Miliar Rupiah

Setelah menerima pendanaan awal bernilai $2 juta atau setara 28