Dark
Light

Tips Vainglory Bagian 3: Cara Memanipulasi Wave Minion dan Push Turret dengan Captain Minion

1 min read
March 14, 2018
tips-vainglory-cara-memanipulasi-wave-minion-dan-push-turret-dengan-captain-minion

Salah satu yang baru di mode pertandingan 5V5 Sovereign’s Rise ialah hadirnya sosok baru yang disebut ‘captain minion‘. Mungkin terkesan remeh, tapi captain minion merupakan elemen penting yang mempengaruhi jalannya pertandingan.

Jika sebelumnya saya sudah membahas item baru teleport boots dan pentingnya mendapatkan last hit, kali ini saya ingin menjelaskan beberapa mekanika penting terkait dengan captain minion di Vainglory.

Sebelum itu, apa itu minion dan captain minion?

tips-vainglory-cara-memanipulasi-wave-minion-dan-push-turret-dengan-captain-minion-1

Minion merupakan pasukan yang membantu para hero untuk menyerang turret. Sementara, captain minion adalah ketua dari para minion kecil dan pastinya peranannya lebih penting.

Aura dari si captain minion ini akan memberi buff para minion lain di sekitarnya dan mengurangi damage yang diterima minion teman dan damage turret musuh.

Masih menganggap sepele? Kita bisa menyusun berbagai strategi lho dengan memanfaatkan captain minion.

Manipulasi Wave Minion

Bila Anda membunuh captain minion musuh terlebih dahulu, hal ini memberikan dampak yang sangat membantu untuk melakukan push atau memberikan tekanan di lane.

Anda juga bisa membunuh capten minion musuh tapi membiarkan minion lain untuk memperlambat gelombang minion musuh yang datang, sehingga Anda dapat melakukan farming lebih aman di sekitar turret atau mengatur strategi.

Dengan membunuh captain minion musuh, maka para minion kecil akan melemah yang tentunya membuat Anda lebih mudah untuk melakukan last hit karena damage yang diterima minion lebih kecil.

Apabila minion sudah dekat dengan turret musuh di lane yang kosong, lakukan teleport ke sana menggunakan item teleport boots. Kemudian bersihkan minion musuh agar dapat bonus damage dan hancurkan turret secara cepat.

Bagaimana, captain minion sangat berpengaruh bukan terhadap jalannya pertandingan? Itulah cara memanipulasi wave minion dan push turret dengan captain minion, nantikan tips Vainglory lainnya.

Co-Founder Taptopick Puja Pramudya / DailySocial
Previous Story

Cara Tepat Menerapkan MVP Saat Jalankan Startup secara Bootstrap

Aplikasi-Android-Go
Next Story

5 Aplikasi Android Go yang Ringan untuk Smartphone dengan Memori Rendah

Latest from Blog

Don't Miss

Dota 2 patch 7.34

Dota 2 Rilis Patch 7.34 sebagai Patch Terakhir Jelang The International

Seperti yang telah dijanjikan sebelumnya, Valve akhirnya merilis patch 7.34 untuk
AoV Hunter x Hunter

Arena of Valor Jalin Kolaborasi dengan Hunter X Hunter, Bawa 4 Skin Eksklusif

Salah satu game MOBA besutan Tencent Games, Arena of Valor,