Harga 3D printer semakin tahun semakin terjangkau. Anda kini sudah bisa menciptakan berbagai objek tiga dimensi dengan mudah di rumah, lalu apa lagi? Hmm, mungkin Anda bisa membuatnya lebih berwarna.
Seperti yang kita ketahui, 3D printer umumnya cuma bisa mencetak dalam warna terbatas, yang mahal mungkin menawarkan banyak warna tetapi biasanya yang standar hanya menyediakan satu warna. Anda memang bisa memodifikasinya dengan menempatkan empat nozzle dan empat gulungan filamen sekaligus, namun cara ini terlalu banyak membuahkan masalah ketimbang berfungsi secara efektif.
Di sinilah perusahaan bernama Mosaic Manufacturing ingin mengambil peran. Mereka baru saja mengumumkan produk yang dapat memberikan kemampuan mencetak dalam berbagai warna sekaligus pada 3D printer Anda.
Produk tersebut bernama The Palette. Ia merupakan jembatan antara 3D printer dan komputer Anda. Tugasnya? Membuat aktivitas 3D printing jadi lebih berwarna, secara harfiah.
Info menarik: 3D Printer Ini Tak Cuma Terjangkau, Namun Juga Berdesain Unibody
Yang unik dari The Palette adalah kemudahannya untuk digunakan. Anda tidak perlu memodifikasi 3D printer Anda, dan nozzle yang diperlukan tetap satu. The Palette akan mengatur jalannya proses pencetakan sehingga nozzle milik printer akan mengeluarkan filamen dalam warna yang berbeda-beda.
Sebanyak empat gulungan filamen sekaligus bisa dipakai untuk mencetak dalam saat yang bersamaan. Tidak cuma filamen dengan warna yang berbeda, The Palette juga bisa mengakomodasi tipe filamen yang berbeda, yang kemudian akan dilebur menjadi satu objek berdasarkan rancangan Anda.
Apa contoh kasus dimana The Palette bisa berperan besar? Anggap Anda seorang desainer interior, dan Anda tengah menyiapkan maket desain ruang tamu untuk klien Anda.
Ketimbang membuat maket tersebut dalam satu warna merah yang monoton, Anda bisa ‘melumuri’ miniatur ruangan berisi sofa dan meja tersebut dengan empat warna yang berbeda. Anda bangga akan kreasi Anda sendiri, dan klien pun puas dengan kinerja Anda.
Soal software, Anda tetap bisa menggunakan software pilihan masing-masing. Selesai mendesain, Anda tinggal membuka file-nya pada software milik The Palette untuk melakukan penyesuaian lebih lanjut sebelum mulai mencetak.
Info menarik: 3D Systems Kembangkan 3D Chocolate Printer Bersama Hershey
Antusiasme publik terhadap The Palette amat besar. Hal ini bisa dilihat dari kampanyenya di Kickstarter yang sangat sukses; masih tersisa hampir sebulan, tapi targetnya sudah terlampaui.
Sayangnya semua pledge early-bird sudah habis diborong para backer. Namun jika Anda tertarik, Anda bisa memesan The Palette dengan harga $849, atau sekitar Rp 11 juta.
Harganya memang setara atau bahkan lebih mahal dari harga 3D printer itu sendiri, tetapi tampaknya potensi sekaligus kompatibilitasnya dengan banyak 3D printer membuat banyak orang tertarik dengannya.
Sumber: Kickstarter via Pocket-lint.