Dark
Light

Telepon Gratis Dengan Jaxtr

1 min read
December 17, 2008

Penyedia layanan VOIP Jaxtr baru saja meluncurkan layanan terbarunya FreeConnect yang memberikan layanan telepon secara cuma-cuma kepada penggunanya. Layanan gratis ini hanya berlaku untuk sesama pengguna Jaxtr agar dapat berbicara melalui telepon seluler tanpa dipungut biaya.

FreeConnect ini belum memiliki metode monetisasi, namun CEO Bahman Koohestani mengklaim bahwa layanan cuma-cuma ini dibuat untuk menarik pengguna baru untuk menggunakan layanan Jaxtr dengan berharap pengguna baru akan tertarik untuk menggunakan layanan premium yang lebih kaya fitur.

Perbedaan utama antara layanan gratis dan layanan berbayar selain pada kelengkapan fitur, yaitu pengguna harus melalui tahap2 yang cukup rumit sebelum menggunakan layanan gratis. Sedangkan pada layanan berbayar, proses registrasi dipermudah. Harga yang ditawarkan pun tidak mahal untuk layanan ini.

Sebelumnya Jaxtr mengalami masa-masa sulit karena krisis ekonomi dan dipaksa untuk memecat 13 karyawannya, dan CEO Konstantin Guericke mengundurkan diri dan digantikan oleh Bahman Koohestani.

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Pantau Kemacetan via InfoLaluLintas.com

Next Story

Hulu Jadi Inspirasi TV.COM

Latest from Blog

Don't Miss

Discord Tak Segan Menghapus Fitur yang Kurang Berguna Demi Menjaga Platform-nya Tetap Ringan

Sejak dirilis di tahun 2015, Discord sudah berevolusi menjadi lebih

MVNO Malaysia XOX Siap Ekspansi ke Indonesia dalam Kurun Waktu 3 Tahun Mendatang

XOX Berhad, perusahaan telekomunikasi mobile virtual network operator (MVNO) asal