Setelah mengeluarkan Urbanhire for Employers, platform rekrutmen Urbanhire kembali meluncurkan Urbanhire Search untuk pencari kerja. Menargetkan kalangan millenial, Urbanhire diciptakan untuk mempermudah pencari kerja, Urbanhire merupakan agregator yang mampu menelusuri berbagai lowongan pekerjaan hanya dalam satu platform.
Sistem ini tentunya memberikaan kemudahan serta kepastian lowongan pekerjaan dengan tepat, menyesuaikan perubahan kebiasaan para kandidat mencari pekerjaan dan bagaimana memanfaatkan lowongan pekerjaan yang benar. Urbanhire diciptakan melalui proses evolusi yang dihadirkan khusus untuk pencari kerja, dan diharapkan dapat menjadi pelopor dalam memenuhi kebutuhan rekrutmen di Indonesia dan Asia tenggara.
“Mencari pekerjaan bisa menjadi sesuatu yang merepotkan. Akan tetapi, kami telah merancang suatu algoritma khusus melalui Urbanhire Search untuk menggolongkan dan menyajikan daftar lowongan pekerjaan yang paling sesuai untuk para kandidat dalam waktu sesingkat mungkin. Para pencari kerja tidak perlu membuang waktu mereka untuk melakukan penjelajahan melalui banyak situs karena semua lowongan pekerjaan dapat ditemukan melalui Urbanhire. Kami percaya Urbanhire Search dapat menginspirasi generasi milenial Indonesia dalam mendapatkan kesempatan berkarir yang lebih baik,” kata Founder dan CEO Urbanhire Benson Kawengian.
Fitur andalan lain yang dimiliki oleh Urbanhire adalah penyimpanan profil secara online. Ketika lowongan yang tepat berhasil ditemukan, kandidat bisa langsung melamar posisi tersebut dalam waktu yang cepat. Para kandidat juga dapat membuat pilihan untuk menerima pemberitahuan melalui email beberapa posisi yang sesuai dengan profil, lokasi, serta pilihan mereka diiklankan.
Efisiensi penyaringan kandidat
Urbanhire mengklaim selama ini telah berhasil menarik perhatian kalangan millenial sebanyak 70% untuk mencari dan melamar posisi yang diinginkan. Urbanhire berusaha untuk menyederhanakan proses perekrutan dan pencarian kerja secara online dengan menggunakan algoritma yang unik untuk menyajikan daftar lowongan pekerjaan yang paling sesuai bagi para pencari kerja dalam waktu singkat.
“Impian kami adalah menciptakan perangkat lunak yang canggih untuk membuat proses penyaringan kandidat menjadi mudah dan membuat proses memilih talent yang tepat menjadi suatu kegiatan kolaboratif yang efisien,” kata CTO Urbanhire Hengki Sihombing.