Dark
Light

Tap N Swipe, Game Sederhana Untuk Menghabiskan Waktu

1 min read
December 3, 2014

Tap N Swipe adalah game yang melatih ketangkasan jari kita sekaligus menguji kemampuan kita untuk fokus. Game yang dikembangkan oleh Ashiwawa Studio ini memiliki tampilan yang sangat sederhana tapi informatif. Hal ini terlihat sangat serasi dengan model gameplay-nya yang juga simple dan mudah dimainkan.

Cara bermain game Tap N Swipe ini adalah kita harus melakukan aksi sesuai dengan simbol yang ada di layar. Setiap simbol mewakili aksi tap atau swipe ke arah tertentu. Ada tiga mode yang bisa kita mainkan, mode time, mode rush, dan mode arcade.

Di mode time, kita akan mendapatkan waktu 30 detik untuk menyelesaikan simbol-simbol yang diberikan. Tujuan di dalam mode ini adalah mendapatkan score sebanyak mungkin dalam waktu 30 detik. Di mode rush kita akan diberikan 50 simbol yang harus kita selesaikan. Lalu di mode arcade kita akan diberikan waktu kurang dari 1 detik untuk tiap simbol yang harus kita selesaikan.

tap n swipe

Meski terlihat sederhana namun game cukup sulit untuk dimainkan. Hal tersebut membuat game Tap N Swipe menjadi game yang tepat untuk kita menghabiskan waktu. Kita bisa memainkan game ini hanya dengan satu tangan dengan mudah.

 

Info menarik: [Panduan Pemula] Cara Mematikan Update Otomatis di Windows 7

 

 

Game ini cocok sekali untuk dimainkan sembari menunggu atau untuk menghabiskan waktu luang. Dari sisi tampilan, pengembang game ini menghadirkan tampilan yang cukup ‘bersih’ dan informatif, memudahkan pengguna untuk menavigasikan dan memainkan game ini.

Berbicara tentang peningkatan atas game ini, saya memiliki beberapa saran. Yang pertama adalah tentang musik pendukung. Untuk saat ini baru ada sound effect saja yang dihadirkan ketika bermain. Mungkin jika ditambahkan musik yang menegangkan, akan membuat pengalaman bermain menjadi lebih seru.

Lalu salah satu fitur yang cukup penting untuk game dengan tipe seperti ini adalah leaderboard dan koneksi ke media sosial. Untuk fitur leaderboard-nya sendiri sudah ada, tapi ketika dicoba, layar tidak menampilkan apa-apa. Mungkin masih dalam proses pengembangan sehingga belum bisa diakses oleh pengguna.

tap n swipe 2

Game Tap N Swipe ini sudah bisa didapatkan dengan mengunduh lewat Google Play secara gratis. Bagi Anda yang senang dengan game yang simple namun juga adiktif, game Tap N Swipe ini cocok untuk Anda. Terutama jika Anda banyak menghabiskan waktu di kendaraan umum, game ini pas untuk menghabiskan waktu luang agar tidak bosan.

Adam Ardisasmita

CEO and GameDev @arsanesia | Blogger http://ardisaz.com | Writer @Dailysocial and @Dicoding | GGMU | gadgetboy | and many more

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Pricebook Ingin Jadi yang Terbaik untuk Layanan Perbandingan Harga di Indonesia Tahun Depan

Next Story

Aplikasi iOS Pilihan 26 November – 3 Desember 2014

Latest from Blog

Don't Miss

Turnamen nasional Lokapala Ksatriyan Mahardika

Lokapala Mulai Turnamen Nasional Ksatriyan Mahardika

Masih terus bertarung di pasar MOBA yang kian panas, game
Game terbaru Gambir Studio, Knight vs Giant: The Broken Excalibur

Gambir Studio Hadirkan Trailer Baru Knight vs Giant: The Broken Excalibur

Gambir Studio, salah satu game developer asli Indonesia resmi merilis