Belum cukup dengan rumor tampilan belakang iPhone plastik yang kabarnya akan dihargai dengan banderol lebih murah dari iPhone yang ada di pasaran sekarang? Well, ini ada bocoran lain.
Sebuah situs asal Perancis menampilkan tampilan casing belakang warna-warni yang disebutkan berasal dari manufaktur pembuat iPhone di Cina. Seperti beberapa rumor lainnya, tampilan ini menampilkan beberapa elemen, seperti untuk kamera, flash, microphone dan logo Apple, serta tidak lupa teks iPhone.
Namun demikian foto ini memang cukup sulit untuk dibuktikan kebenarannya, meski tampilannya tampak seperti beberapa rumor sebelumnya namun tidak ada bukti tambahan atasnya, masih terdapat kemungkinan bahwa ini adalah casing palsu yang dibuat oleh pabrikan tertentu.
iPhone sendiri dirumorkan sedang mempersiapkan iPhone entry level dengan harga ‘murah’ yang dilengkapi casing warna-warni dari bahan plastik. Kabar ini menarik untuk diikuti karena atas persaingan smartphone yang semakin sengit, para analis mengatakan bahwa dengan dihadirkannya perangkat entry level dari iPhone akan membuka pasar baru bagi perusahaan ini.
Meski disisi lain, ada pula yang berpendapat bahwa dengan dihadirkannya iPhone versi murah ini justru akan memerikan elemen negatif atas brand premium Apple yang sangat memperhatikan kualitas bahan, desain dan elemen lain dari sebuah perangkat.
Rumor masih akan terus bermunculan, kita lihat akhir tahun ini apa yang akan dirilis Apple untuk konsumen umum.
Sumber: PocketLint, Nowhereelse.fr. Gambar headline: 1000 Words/Shutterstock.