Dark
Light

Takut Ketinggalan Live Stream E3 2015? Ini Jadwal dan Cara Menontonnya

1 min read
June 15, 2015

Bagi gamer di seluruh dunia, E3 merupakan perhelatan wajib – tempatnya pengumuman dan pengungkapan info game-game blockbuster terbesar. Untungnya jika tidak sempat mengunjungi Los Angeles Convention Center, kita masih bisa menyaksikan acaranya via live stream. Tapi kapan dan di mana? Saya yakin banyak dari kita melewatkan presentasi Bethesda pagi tadi.

Faktor yang menjadi penyebab kita ketinggalan terletak pada jadwal. Sang penyelenggara, Entertainment Software Association, memang sudah merilis agenda lengkap di situs E3. Namun masalahnya, pemberian waktu berbasis wilayah Los Angeles, berstandard PDT atau Pacific Daylight Time. Problem kedua adalah kebingungan mengenai tempat kita menontonnya (gratis lebih baik lagi). Tak usah khawatir, Trenologi siap membantu Anda.

Mari kita bahas jadwal terlebih dulu. Ini dia agenda presentasi para publisher raksasa di E3 2015, versi Waktu Indonesia Barat via situs World Time Buddy.

  • Microsoft: Senin, 15 Juni, 09:00AM PDT – Senin, 15 Juni, 23:00 malam WIB
  • Electronic Arts: Senin, 15 Juni, 12:30PM PDT – Selasa, 16 Juni, 02:30 dini hari WIB
  • Ubisoft: Senin, 15 Juni, 02:30PM PDT – Selasa, 16 Juni, 04:30 pagi WIB
  • Sony: Senin, 15 Juni, 05:30PM PDT – Selasa, 16 Juni, 07:30 pagi WIB
  • Nintendo: Selasa, 16 Juni, 09:00AM PDT – Selasa, 16 Juni, 23:00 malam WIB
  • Square Enix: Selasa 16 Juni 10:00AM PDT – Rabu, 17 Juni, 00:00 dini hari WIB

Sekarang pertanyaan keduanya ialah, di mana ‘lokasi’ terbaik buat menyimaknya? Ada dua metode. Pertama, silakan kunjungi channel Twitch masing-masing publisher (tautan telah saya bubuhkan). Alternatif lain lebih sederhana, yaitu dengan menyambangi website GameSpot. Di bagian atas, tersedia link langsung ke ruang live stream. Tak cuma tanggal, terdapat pula count-down supaya kita tidak melewatinya.

Info menarik: Round-up Presentasi Bethesda Softworks di E3 2015

Sudah tiba saatnya? Tinggal klik tautan di bawah.

Khusus di GameSpot, Anda juga bisa menikmati rangkuman serta rekaman acara talkshow semisal The Lobby sembari menanti. Saya pribadi menyarankan GameSpot karena entah mengapa akses lebih mulus, lalu streaming di resolusi HD terasa lebih lancar.

Bagi Anda yang tidak sempat, ayo luangkan waktu dua jam dan simak juga rekaman presentasi Bethesda Softworks di E3 2015 ini.

Previous Story

Daftar Aplikasi Tema Android Paling Populer untuk GO Launcher

Next Story

Apa yang Dapat Kita Pelajari dari Aplikasi Pesan Instan Asal Singapura Pie

Latest from Blog

Don't Miss

Microsoft 365 Copilot Kini Sudah Mendukung Bahasa Indonesia

Microsoft mengumumkan bahwa Microsoft 365 Copilot kini mendukung penggunaan dalam
Kemkomdigi-dan-Microsoft-Umumkan-ElevAIte-Indonesia,-Ini-5-Pilar-Utamanya

Kemkomdigi dan Microsoft Umumkan ElevAIte Indonesia, Ini 5 Pilar Utamanya

Indonesia tengah memasuki era baru yang ditandai oleh pesatnya perkembangan