Dark
Light

Tablet LG G Pad Akan Dijual dengan Harga Terjangkau?

1 min read
September 18, 2013

Tablet LG G Pad sudah resmi diperkenalkan oleh LG pada awal September lalu. Saat diperkenalkan secara resmi ke publik, belum ada tanggal rilis maupun harga resmi dari perangkat ini yang disampaikan oleh LG. Nah, baru-baru ini beredar bocoran harga perangkat berukuran 8,3 inci ini.

Seperti yang dilansir oleh Unwired View, sebuah situs berbahasa Cina bernama Zol.com.cn baru-baru ini mempublikasikan harga LG G Pad. Menurut situs tersebut, LG G Pad akan dibanderol dengan harga hanya $299 saja atau sekitar 3,4 juta rupiah berdasarkan kurs saat tulisan ini dibuat.

Jika rumor mengenai harga LG G Pad ini benar, maka tablet ini akan bersaing secara langsung dengan peragkat Nexus 7 keluaran 2013 dari Asus dan Google. Apalagi spesifikasi seperti layar 8.3 inci – Full HD, 1920 x 1200 WUXGA (Widescreen Ultra Extended Graphics Array) dan prosesor Qualcomm Snapdragon 600 dengan 1.7 GHz quad-core CPU yang dimiliki LG G Pad memang sudah sangat mumpuni. Dengan strategi pricing sebesar $299, jelas akan menempatkan LG G Pad dan Nexus 7 sebagai dua perangkat terbaik di kelasnya.

Hanya saja, sedikit catatan, barangkali konsumen Indonesia jangan terlanjur senang dulu. Dalam pengamatan saya, perangkat LG Nexus 4 harganya terpaut cukup jauh setelah sampai ke pasar Indonesia. Harga Nexus 4 berkisar di angka 5 juta rupiah saat ini, cukup jauh jika dibandingkan dengan harga resminya di Google Play yang sebesar $300 (untuk versi 8 GB) dan $349 (untuk versi 16 GB) saat pertama kali dirilis. Menarik untuk disimak kapan dan berapa harga LG G Pad saat masuk ke pasar Indonesia nantinya.

 

Sumber: Unwired View.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Ajang ComFest 2013, Akan Digelar Mulai 21 September 2013

Next Story

Microsoft Ganti Logo Bing dan Perkenalkan Berbagai Fitur Baru

Latest from Blog

Don't Miss

Panduan-Memilih-Samsung-Galaxy-A16-5G-atau-Galaxy-A16-LTE,-Ini-Perbedaannya

Samsung Galaxy A16 5G atau Galaxy A16 LTE, Jangan Salah Pilih Ini Perbedaannya

Punya budget sekitar tiga jutaan dan sangat menginginkan smartphone Samsung?
POCO-Terus-Berinovasi-dan-Mendukung-Komunitas-di-Indonesia

POCO Terus Berinovasi dan Mendukung Komunitas di Indonesia

Kiprah POCO di Indonesia terus menunjukkan perkembangan yang mengesankan sejak