14 November 2016

by Bambang Winarso

Cegah Pelanggaran Privasi, SwiftKey Diperkaya Modus Incognito

Fitur baru SwiftKey ini bekerja seperti halnya modus incognito di Chrome dan Firefox

SwiftKey merupakan salah satu aplikasi keyboard terbaik untuk smartphone. Label itu diberikan lantaran aplikasi memang punya kepintaran dalam mempelajari pola pengguna ketika mengetik pesan, email, status media sosial dan lain-lain. Kemudian dari apa yang dipelajarinya, ia dapat memberikan saran hingga dua frase ketika pengguna mengetikkan kalimat tertentu sebelumnya. Kemampuan ini memberikan efisiensi tapi juga agak menakutkan dari segi privasi.

Oleh karena itu sejak lama SwiftKey menekankan bahwa aplikasinya tidak akan merekam dan mempelajari informasi-informasi sensitif seperti kata sandi dan susunan digit angka yang kemungkinan berupa nomor kartu kredit.

Tapi jika itu saja belum cukup, pengembang SwiftKey baru-baru ini meluncurkan update kecil yang menghadirkan modus Incognito yang akan secara default menghentikan proses perekaman dan pembelajaran kata saat dalam posisi diaktifkan. Cara kerja ini kurang lebih sama dengan modus incognito di Firefox, Chrome ataupun Allo.

Kegunaan modus Incognito di SwiftKey pada dasarnya ditujukan agar pengguna tak merasa khawatir ketika mengisi formulir bank, pengiriman uang secara online, internet banking atau layanan online yang memuat informasi sensitif pengguna.

Selain menghadirkan modus incognito, SwiftKey Android terbaru juga membawa perbaikan sejumlah bugs dan peningkatan performa.

Fitur yang diuji pada bulan Oktober ini sudah bisa dirasakan seluruh pengguna Android dengan cara mengunduh versi terbarunya dari Play Store.

Sumber berita Phandroid.

Application Information Will Show Up Here