Dark
Light

Sukses Menyajikan Informasi Bagi Kaum Ibu Modern, Aplikasi Mobile Infobunda Raih 100 Ribu Unduhan

1 min read
December 23, 2013

Situs informasi untuk para ibu, Infobunda, melaporkan peraihan unduhan di dalam Google Play Store yang mencapai lebih dari 100 ribu pada hari Kamis (19/12). Pencapaian ini juga didukung oleh statistik yang menunjukkan bahwa aplikasi Infobunda mendapat sekitar 400 unduhan baru setiap harinya. Hal ini tentu kian menunjukkan bahwa informasi yang dibutuhkan oleh kaum Ibu kini semakin dikonsumsi melalui perangkat mobile.

Diinformasikan melalui email kepada redaksi kami, aplikasi Infobunda telah masuk ke dalam kategori aplikasi populer untuk perangkat Android. Hal itu berdasarkan data yang dijabarkan di dalam Google Play Store yang menunjukan bahwa aplikasi Infobunda telah mencapai lebih dari 100 ribu unduhan.

Pihak Infobunda mengatakan bahwa dengan pencapaian ini mereka mengharapkan aplikasi yang dikembangkannya tersebut dapat menjadi lebih besar serta mampu memberikan informasi dan wawasan yang terbaik bagi kaum ibu-ibu muda. Tersedianya akses yang praktis melalui perangkat mobile, hal tersebut tentu dapat memudahkan banyak pengguna karena sifat penggunaannya yang hampir tak terbatas dimana saja dan kapan saja.

Selain perolehan tersebut, Remko Weingarten, pendiri Infobunda, mengatakan bahwa setiap pengunjung situs Infobunda rata-rata mengunjungi dua kali per minggu, dan dalam 30 hari terakhir, situs tersebut telah dikunjungi oleh 600 ribu unique visitors. Aplikasi Android menyumbang 100 ribu page views per harinya.

Tentunya layanan untuk segmen konsumen tertentu, yang menyajikan informasi yang tepat, relevan, dan mudah diakses, akan mendapatkan perhatian yang lebih dari segmen tersebut dibandingkan dengan sumber layanan informasi yang bersifat lebih umum. Dengan memusatkan perhatian kepada satu segmen, sumber daya yang ada dapat dimaksimalkan untuk menghadirkan layanan yang lebih berisi dan lebih mendalam. Infobunda sendiri berencana untuk menambah seorang tenaga ahli di bulan Januari unttuk meningkatkan layanan dan informasi yang disediakannya.

 

Dari apa yang dicapai oleh aplikasi Infobunda tentu dapat disiratkan sebuah kesimpulan bahwa aplikasi yang menyajikan informasi yang udah diakses dan tepat untuk segmen tertentu sewajarnya akan dapat meraih perhatian yang tinggi dari kalangan penggunanya. Infobunda sendiri, yang memiliki target pasar Ibu-Ibu muda modern yang melek teknologi, dari pencapaian ini tentu Infobunda dapat dikatakan telah berhasil dalam menyasar target yang dituju. Angka 100 ribu tentu bukanlah angka yang kecil, dengan mengusung aplikasi yang segmented, Infobunda setidaknya telah berhasil membuktikan bahwa aplikasi yang bersifat informatif juga digemari oleh banyak pengguna.

 

[ilustrasi foto dari: Shutterstock]

Previous Story

Gadget Paling Diminati Dimasa Liburan

Next Story

Inilah Daftar Tweet yang Mendapatkan RT Paling Banyak Tahun 2013

Latest from Blog

Don't Miss

Realme-13-Series-5G-Turun-Harga-Hingga-Rp400-Ribu,-Ini-3-Fitur-Unggulannya

Realme 13 Series 5G Turun Harga Hingga Rp400 Ribu, Ini 3 Fitur Unggulannya

Memasuki tahun baru 2025, realme mengawali langkah dengan memberikan penyesuaian
Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Infinix Hot 50 Pro menjadi salah satu smartphone pertama yang