Final Fantasy 16 merupakan game terbaru dari seri Final Fantasy yang akan dirilis pertengahan tahun ini. Dalam beberapa kesempatan, Square Enix mengunggah sejumlah footage mengenai gameplay dan grafisnya yang sangat memukau. Di balik semua keindahan tersebut, ternyata Square Enix mengakui pengembangan FF16 bisa berjalan dengan lancar berkat kekuatan PlayStation 5.
Melalui sebuah wawancara yang dilakukan IGN, alasan yang mereka berikan adalah karena hanya PlayStation 5 saja yang memiliki teknologi yang mereka butuhkan untuk mengeksekusi alur pertarungan seperti yang diinginkan.
Hal ini disebabkan karena pertarungan sangat bergantung terhadap kecepatan transfer dan memori yang dimiliki PS5. Untuk pertarungan melawan bos, Final Fantasy 16 lebih memilih perpaduan antara cutscene dengan pergerakan pemain daripada memanfaatkan loading screen atau fade to black seperti game pada umumnya.
Jadi ketika pemain sedang sibuk bertarung, mesin akan menyiapkan scene selanjutnya di belakang layar. Untuk mewujudkan pengalaman bermain yang dimaksud, developer membutuhkan standar spesifikasi yang tepat, yang mereka temukan di dalam PlayStation 5.
Ryoto Suzuki, Combat Director untuk FFXVI juga menambahkan kalau untuk mendapatkan sebuah situasi pertarungan yang mempresentasikan serangan, pukulan, cakar, hingga sayap dari Eikon (makhluk mistis di dunia Final Fantasy) yang berukuran sangat masif, secara real-time dengan grafis yang bagus dan seamless, akan sulit dilakukan di luar PlayStation 5.
“Jika kami tidak memiliki kemampuan memori dan kecepatan transfer SSD dari PlayStation 5 seperti sekarang ini, mungkin Final Fantasy 16 masih ada di dalam tahap pengembangan,” klaimnya.
Di luar konteks eksklusivitas, game yang dirilis beberapa tahun belakangan ini cenderung membidik perilisan di banyak platform, dan tidak sedikit juga yang sudah memanfaatkan fitur cross-platform.
Hal tersebut dialami juga untuk game-game yang semula dipromosikan sebagai game eksklusif PlayStation, seperti God of War, Spider-man, Horizon Zero Dawn, dan lain sebagainya. Tak dapat dipungkiri, keuntungan yang diperoleh dari cara ini juga akan lebih besar.
Final Fantasy 16 sendiri memang dipromosikan sebagai timed-exclusive PlayStation 5. Menurut pernyataan resminya, Final Fantasy 16 rencananya akan dirilis juga untuk PC, sekitar 6 bulan setelah versi PS5-nya rilis.
Final Fantasy 16 akan dirilis pada 22 Juni 2023 untuk PlayStation 5 secara global.