Dark
Light

Sphero Dirikan Perusahaan Baru Demi Berfokus pada Pengembangan Robot Rumahan

1 min read
June 21, 2017

Sphero, produsen robot mainan sekaligus merchandise super-keren untuk sejumlah franchise Disney macam Star Wars, Cars dan Spider-Man, mengumumkan bahwa mereka tengah mendirikan perusahaan baru yang berfokus pada pengembangan robot untuk kebutuhan rumahan. Mengambil nama Misty Robotics, perusahaan ini sebenarnya sudah mulai berjalan di bawah bendera Sphero selama sekitar satu setengah tahun.

Setidaknya ada sekitar enam personil Sphero yang dipindah tugaskan ke Misty Robotics, termasuk co-founder Sphero sendiri, yaitu Ian Bernstein. Mereka memutuskan untuk memberi lampu hijau pada ‘perpecahan’ ini demi mengejar misi yang lebih ambisius.

Ambisius karena ke depannya Misty Robotics ingin robot bisa menjadi mainstream dalam konteks rumahan. Robot-robot ini dipastikan bisa mengerjakan tugas secara otomatis, dengan premis mirip seperti yang ditawarkan lini robot vacuum cleaner Roomba dari iRobot.

Misty Robotics

Sejauh ini belum jelas seperti apa robot yang sedang dikerjakan oleh Misty. Mereka hanya memberikan secuil gambar teaser seperti di atas, dan kelihatannya lebih menyerupai manusia atau hewan ketimbang Roomba yang berwujud bak hockey puck raksasa.

Berbekal pengalamannya bersama Sphero dan pendanaan Seri A sebesar $11,5 juta, tim Misty Robotics berharap bisa meluncurkan produk pertamanya paling cepat tahun depan. Kendati demikian, sejumlah produk awal Misty ini bakal ditargetkan untuk kalangan hobbyist ketimbang konsumen mainstream. Dari situ mereka berniat untuk terus mematangkan teknologinya sekaligus memikirkan fungsionalitas yang tepat untuk meracik robot yang ideal bagi banyak kalangan.

Sumber: TechCrunch.

Previous Story

Qlue Tak Ingin Sekedar Jadi Layanan Pelaporan Warga

Next Story

Hal Penting saat Mengukur Kebahagiaan Pengguna

Latest from Blog

Don't Miss

Elon Musk Pamerkan “Optimus”, Robot Pintar Serbaguna Tesla Seharga Rp300 Juta

Di ajang Tesla AI Day 2022, Tesla baru saja unjuk

Amazon Astro Adalah Robot Rumahan dengan Integrasi Alexa

Amazon resmi jadi produsen robot. Bersamaan dengan sejumlah produk lain,