Internet tidak kekurangan stok layanan penunjang produktivitas. Sayangnya pilihan kita seringkali terbatasi oleh tim atau perusahaan tempat kita bekerja, sehingga terkadang yang menjadi pilihan bukanlah yang paling ideal.
Contoh paling gampangnya adalah, kalau tim Anda berlangganan Office 365, maka akan lebih ideal menggunakan Microsoft Teams ketimbang Slack sebagai wadah komunikasinya. Namun prakteknya tidak semudah itu mengingat Microsoft Teams baru berumur kurang dari tiga tahun, sedangkan tim Anda sudah menggunakan Slack sejak empat tahun silam.
Beruntung Slack selalu membuka pintu integrasi demi mengakali skenario yang kurang ideal seperti di atas. Mereka baru saja merilis integrasi Office 365 yang mencakup sejumlah aplikasi atau extension.
Yang pertama dan yang paling menarik adalah integrasi Outlook Calendar. Fungsinya ada banyak, dari yang sederhana seperti merespon calendar invite langsung dari Slack, sampai yang melibatkan layanan lain seperti Skype.
Ya, jadi semisal di kalender Anda tertera jadwal meeting via Skype, Slack dapat langsung menampilkan reminder-nya. Bukan hanya itu, reminder-nya pun juga datang bersama link menuju sesi panggilan videonya. Lalu selama rapat berlangsung, status Slack Anda juga akan berganti secara otomatis menjadi “In a meeting” berdasarkan agenda di kalender.
Extension yang kedua adalah plugin Slack untuk Outlook. Fungsinya sederhana saja, yakni untuk memudahkan Anda mengirim email ke suatu percakapan Slack agar dapat didiskusikan lebih lanjut bersama tim. Bukan cuma di desktop, ini juga berlaku di perangkat mobile.
Berikutnya ada integrasi OneDrive, yang berarti sekarang pengguna OneDrive dapat saling bertukar file di Slack tanpa meninggalkan aplikasi atau malah melibatkan percakapan email. Ingat, tujuan utama Slack adalah untuk meminimalkan penggunaan email.
Terakhir, ada extension yang memungkinkan pengguna untuk melihat preview dari file Office langsung di dalam percakapan Slack, entah itu slide PowerPoint, worksheet Excel atau dokumen Word, tanpa perlu mengunduhnya terlebih dulu.
Sumber: Slack.