Dark
Light

Siap-Siap, Mulai Minggu Ini Android Lollipop Mendarat di LG G3

1 min read
November 10, 2014

Setelah resmi diluncurkan pada pertengahan Oktober silam, banyak orang bertanya-tanya kapan Android 5.0 Lollipop akan hadir di perangkat mereka. Beruntung bagi pengguna LG G3, sebab mulai minggu ini perangkat mereka akan memperoleh jatah update Android Lollipop secara bertahap.

Kehadiran Android 5.0 Lollipop memang terbilang cepat, padahal serapan platform Android 4.4 KitKat terbilang belum merata terutama di negara-negara berkembang yang masih mentok di Android Jelly Bean. Pemilihan sistem operasi juga menjadi salah satu faktor penentuan harga di pasar tersebut.

Pihak LG sendiri melalui web resminya mengklaim sebagai vendor pertama yang merilis update Android Lollipop untuk konsumen mereka. Klaim yang tak berlebihan mengingat sejumlah vendor masih belum menunjukkan tanda-tanda melakukan hal serupa dalam waktu dekat ini.

Masih dari situs resmi LG, update Android Lollipop akan diluncurkan secara bertahap, untuk minggu ini Polandia akan mendapatkan giliran pertama, kemudian diikuti oleh pasar-pasar utama LG. Berikut ini pernyataan Dr Jong-seok Park selaku Presiden dan CEO LG Electronics Mobile Communications Company.

 

 

Info Menarik: Sembari Menunggu Inquisition, Mainkan Dragon Age: The Last Court Gratis Dari Browser

 

 

“LG benar-benar berkomitmen untuk memberikan pelanggan kami pengalaman mobile terbaik yang tersedia saat ini, membawa Android Lollipop ke pemilik G3 sesegera mungkin adalah prioritas utama. Fitur-fitur baru dan perbaikan di Android 5.0 akan membawa seluruh pengalaman pengguna baru untuk G3 dan membuatnya lebih baik ketimbang yang sudah ada.”

Android 5.0 Lollipop memang menjanjikan banyak perubahan baru mulai dari sisi tampilan, performa hingga keamanan. Terkait fitur terakhir LG mengkonfirmasi bahwa upgrade Android Lollipop memungkinkan pengguna untuk membuka smartphone menggunakan perangkat LG G Watch dan LG G Watch R yang terhubung melalui jaringan nirkabel Bluetooth.

Sayangnya LG tidak membeberkan negara mana saja yang masuk dalam jadwal mereka selanjutnya. Sehingga sejauh ini kita masih meraba-raba apakah upgrade Android Lollipop juga akan menyambangi Indonesia atau tidak.

Sumber berita Ubergizmo.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Wavoo Tawarkan Pengalaman Baru Mencari Jodoh Online

Next Story

Data Jayon Express Ungkap 30% Konsumen Layanan E-Commerce di Indonesia Pilih Cash-on-Delivery

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

LG Hentikan Update Keamanan untuk G3, G4, G4 Stylus dan Stylo

Masing-masing pabrikan smartphone mempunyai kebijakan sendiri dalam memberikan pembaruan piranti

Daftar Smartphone Android Lollipop Harga Rp 1 Juta-an

Saat ini ada banyak sekali pilihan smartphone yang tersedia di