Dark
Light

Setelah R1C, OPPO Hadirkan Mirror 3 dengan Harga Lebih Bersahabat

1 min read
January 15, 2015

Wah, sepertinya OPPO benar-benar tak ingin kehilangan momentum di awal tahun ini. Dengan kondisi persaingan ranah mobile yang kian berat, OPPO ingin berada di garis terdepan. Setelah sebelumnya mengumumkan OPPO R1C, dalam hitungan jam OPPO kembali menghadirkan varian yang lebih murah, Mirror 3.

Performa lagi-lagi jadi faktor penting yang diperhatikan oleh OPPO. Di Mirror 3 ini, OPPO membenamkan komponen prosesor quad-core 1,2 GHz Qualcomm Snapdragon 410, RAM 1GB dan memori internal 8GB dengan tambahan slot microSD hingga 128GB.

Di bagian luar perangkat, OPPO Mirror 3 terbalut bodi ramping dengan ukuran layar IPS LCD4,7 inci yang terbenam resolusi 720 x 1280 piksel untuk visual berkualitas. Dimensi perangkat total 137mm x 68mm x 8.95mm dengan bobot 126 gram termasuk baterai.

oppo mirror 3_duo

 

Info Menarik: Berbekal Layar 5 Inci dan Kamera 13MP, OPPO R1C Resmi Memulai Debut

 

Keunggulan sisi kamera masih dipertahankan oleh OPPO, dimana untuk Mirror 3 terdapat kamera utama 8MP yang merupakan dukungan dari Sony IMX179 dengan aperture f2.0. Kemudian di bagian depan berupa kamera 5MP sebagaimana yang dibawa oleh R1C.

oppo mirror_datar

Mengusung sistem operasi Color OS 2.0.1 berbasis Android 4.4 KitKat, kemudian beberapa fitur lain seperti baterai 200 maH, dual SIM, WiFi dan Bluetooth.

OPPO Miror 3 tersedia dalam beberapa pilihan warna mulai putih, hitam dan abu-abu. PhoneArena menyebut OPPO Mirror 3 akan dilepas di Tiongkok, namun rincian produk ini sendiri sudah dirilis lewat situs resmi OPPO Vietnam dengan banderol sekitar $280.

Sumber berita PhoneArena.

Previous Story

Bermain Bersama Hantu di Game Jump! Ghost Jump!

Next Story

Bingung Pilih Xbox One Atau PS4? Playbox Jawabannya

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO

Harga dan Fitur Utama OPPO Find X8 Series yang Resmi Diluncurkan Secara Global di Indonesia

OPPO telah resmi mengumumkan peluncuran global untuk smartphone flagship OPPO