Dark
Light

Sennheiser PC 373D Manjakan Gamer dengan Surround Sound dan Mikrofon Noise Cancelling

1 min read
July 28, 2016

Dalam sebuah permainan tim, komunikasi merupakan salah satu faktor yang perlu diprioritaskan. Itulah mengapa tidak sedikit gamer yang sangat pilih-pilih soal gaming headset, terutama mereka yang kerap terlibat dalam turnamen esport profesional.

Sesi gaming casual saja sebenarnya juga memerlukan komunikasi, khususnya dalam game macam Overwatch yang banyak mengandalkan kerja sama tim. Kalau Anda tengah mengincar gaming headset anyar, Sennheiser punya salah satu kandidatnya.

Spesialis audio asal Jerman tersebut baru saja mengumumkan Sennheiser PC 373D, sebuah gaming headset kelas flagship yang menyimpan sejumlah fitur menarik. Utamanya adalah teknologi Dolby Surround Sound 7.1 dan mikrofon noise cancelling.

PC 373D datang bersama sebuah Surround Doungle sehingga pengguna bisa berganti mode antara surround dan stereo dengan menekan satu tombol saja. Terkait noise cancelling, Sennheiser telah menerapkan algoritma khusus untuk memastikan suara pengguna terdengar jelas tanpa diganggu background noise.

Kombinasi warna hitam dan merah sudah sangat melekat dengan aura gaming / Sennheiser
Kombinasi warna hitam dan merah sudah sangat melekat dengan aura gaming / Sennheiser

Desainnya bersifat open-backed, yang berarti suara yang dihasilkan akan sedikit bocor dan dapat terdengar orang lain di satu ruangan yang sama. Pun begitu, desain open-backed ini juga berarti telinga pengguna bisa tetap adem meski telah menjalani sesi gaming yang cukup lama. Mendukung hal tersebut adalah bantalan ear pad besar berbahan velvet yang lembut dan empuk.

PC 373D turut menyimpan fitur ekstra yang tak kalah menarik, seperti misalnya software pendamping yang menawarkan empat mode equalizer: Off alias netral, Music, Esport dan Game. Di samping itu, mic-nya bisa dilipat ke atas dan input suara pun akan otomatis di-mute.

Sennheiser PC 373D akan dipasarkan seharga $260. Pilihan warnanya cuma satu, yakni hitam dengan aksen merah yang merupakan kombinasi umum di ranah gaming gear.

Sumber: The Verge dan Sennheiser.

Previous Story

Nissan Berikan Kesempatan Bagi Gamer Buat Jadi Pembalap Pro Lewat GT Academy 2016

Next Story

Smartfren Perkenalkan Dua MiFi 4G LTE Baru Seharga Rp 299 Ribu

Latest from Blog

Don't Miss

Sennheiser-Hadirkan-Profile-Wireless,-Sistem-Mikrofon-Nirkabel-All-in-one-untuk-Para-Kreator

Sennheiser Hadirkan Profile Wireless, Sistem Mikrofon Nirkabel All-in-one untuk Para Kreator

Kreatif itu butuh fleksibel, termasuk soal audio. Saat membuat konten,
Setup-Ngonten-Sennheiser-MKE-400-Mobile-Kit-9

Review Sennheiser MKE 400 Mobile Kit, Mikrofon Shotgun Sultan Tahan Lama

Saat ini, pilihan alat untuk membuat konten termasuk mikrofon sangat