Dark
Light

Selamat Jalan Project Ara, Mimpimu Tinggal Kenangan

2 mins read
September 5, 2016

Industri smartphone sedang berduka. Pasalnya, Project Ara sudah tinggal kenangan. Dilaporkan oleh Reuters dan telah dikonfirmasi oleh perwakilan Google kepada VentureBeat, Google yang bertanggung jawab atas Project Ara memutuskan untuk menghentikan pengembangan smartphone modular tersebut.

Menurut narasumber Reuters, penyebabnya adalah keputusan Google untuk ‘merampingkan’ divisi hardware-nya. Alasan lain, menurut seorang analis dari TECHnalysis Research, adalah tingginya ongkos produksi tiap-tiap komponen atau modul terpisah sehingga kemungkinan Google menghadapi kesulitan dalam merealisasikannya.

Meski tidak ada konfirmasi resmi, Google dikabarkan punya rencana untuk ‘mengoper’ pengembangan Project Ara menjadi produk komersial ke pihak lain dalam bentuk persetujuan lisensi. Seandainya benar, kemungkinan kita akan melihat semakin banyak smartphone dengan elemen modular ke depannya.

Dari mimpi kembali menjadi mimpi

Project Ara membuka harapan akan terwujudnya konsep smartphone modular / Google
Project Ara membuka harapan akan terwujudnya konsep smartphone modular / Google

Project Ara awalnya diperkenalkan di bulan Oktober 2013 oleh Motorola, yang pada saat itu masih belum dijual oleh Google ke Lenovo. Konsepnya terinspirasi oleh Lego, dimana smartphone terdiri dari beberapa modul yang bisa dilepas-pasang dengan mudah tanpa perlu melibatkan sekrup dan obeng.

Dari sudut pandang lain, Project Ara bisa dilihat sebagai realisasi PC rakitan di industri smartphone. Spontan banyak sekali konsumen tertarik, mengingat mereka tidak perlu membeli smartphone baru demi meng-upgrade atau memperbaiki satu bagiannya; misalnya kamera, speaker atau chipset.

Gaung Project Ara semakin lantang dengan keputusan Motorola untuk merancangnya mengikuti prinsip open hardware platform. Gampangnya, modul-modul Project Ara akan dikembangkan oleh pihak luar, bukan Motorola atau Google sendiri, demi menciptakan ekosistem modul yang luas dan bisa memenuhi selera konsumen yang beragam.

Hampir setahun berselang, tepatnya pada bulan Juli 2014, Google mengumumkan bahwa Project Ara sudah mulai memasuki tahap beta dan hendak dibagikan ke 100 penguji yang beruntung, setelah sebelumnya gagal mendemonstrasikan prototipe Project Ara di event Google I/O 2014 karena kendala teknis – perangkat hang dan tidak bisa di-boot.

Project Ara merupakan salah satu alasan di balik booming-nya smartphone semi-modular seperti LG G5 dan Moto Z / Google
Project Ara merupakan salah satu alasan di balik booming-nya smartphone semi-modular seperti LG G5 dan Moto Z / Google

Lompat ke awal tahun 2015, Google dengan bangga mengungkap inkarnasi terbaru Project Ara. Di titik tersebut, konsumen jadi semakin antusias melihat kesuksesan Google menyematkan konektivitas seluler pada smartphone Project Ara. Google pun memanfaatkan momentum tersebut dengan merilis video perkenalan Project Ara yang masih sangat berkenang hingga kini.

Dalam kesempatan yang sama, Google juga mengumumkan bahwa mereka hendak menguji smartphone Project Ara di Puerto Rico pada kuartal ketiga atau keempat tahun 2015. Sayang janji ini gagal dipenuhi, Google menundanya dengan alasan masih ada banyak iterasi yang harus disempurnakan.

Penundaan ini tentunya membuat banyak orang kecewa, tapi di bulan Mei kemarin, tepatnya pada ajang Google I/O 2016, Google memberikan pengumuman yang cukup menarik. Dengan tegas Google mengungkapkan bahwa smartphone Project Ara akan segera dirilis kepada para pengembang mulai musim gugur, sedangkan versi konsumennya pada tahun 2017. Lagi-lagi, pengumuman tersebut dibarengi oleh video yang amat menarik.

Tampilan smartphone Project Ara dalam video yang dirilis bersamaan dengan Google I/O 2016 / Google
Tampilan smartphone Project Ara dalam video yang dirilis bersamaan dengan Google I/O 2016 / Google

Sampai akhirnya kita tiba di bulan September ini, dimana seharusnya peluncuran Project Ara versi developer sudah begitu dekat seandainya semua berjalan tanpa kendala. Sayang mimpi akan sebuah smartphone modular ini harus kembali menjadi sebatas mimpi. Project Ara kini resmi tinggal kenangan.

Lalu bagaimana dengan nasib Motorola selaku penggagas orisinil Project Ara? Well, setidaknya mereka sudah mulai menerapkan konsep modular pada smartphone lewat lini Moto Z.

Sumber: 1, 2, 3. Sumber gambar: Google.

Previous Story

Go-Med, Layanan Kesehatan Kolaborasi Go-Jek dan Apotik Antar, Tinggal Tunggu Pembaruan Aplikasi Resmi (UPDATED)

Next Story

Axiata Group dan Atilze Digital Bermitra untuk Dapatkan Peluang IoT Asia Tenggara

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO Pamer Case Eksklusif Maison Kitsuné dan Booth Interaktif Find X8 Series di Desa Kitsuné, Bali

OPPO berhasil menciptakan pengalaman unik bagi para penggemar teknologi dan
Realme-GT-7-Pro-Diluncurkan-Secara-Global,-Pertama-dengan-Chipset-Snapdragon-8-Elite

Realme GT 7 Pro Diluncurkan Secara Global, Pertama dengan Chipset Snapdragon 8 Elite

Lewat acara peluncuran bertajuk “Explore the Unexplored”, Realme telah memperkenalkan