Saham Facebook yang terus menurun setelah IPO perusahaan ini Bulan Mei lalu berakibat pada jumlah kekayaan CEO dan pendiri Facebook, Mark Zuckerberg.
Diberitakan oleh LA Times, Mark Zuckerberg telah kehilangan US$9 miliar sejak perusahaan ini masuk ke lantai bursa. Saham perdana mereka dihargai US$38 per lembar, sedangkan hari kamis kemarin saham Facebook diperjualbelikan seharga US$20.04, dan mengakibatkan berkurangnya kekayaan Mark (hanya untuk hari ini saja) sebesar US$423 juta.
Saat pasar bursa ditutup kamis kemarin (waktu US), kekayaan Mark senilai US$10.2 miliar, ini mengakibatkan dia terlempar dari daftar 10 miliuner teknologi terkaya.
Saham Facebook sendiri menguat pada hari Jumat pagi (waktu US) menjadi US$21.
Sumber: Los Angeles Times. Gambar: Mashable.