Dark
Light

Scoop Untuk iOS Hadir dengan Tampilan Baru dan Sediakan Fasilitas Berlangganan

1 min read
July 18, 2012

Bersamaan dengan diperkenalkannya tampilan baru Scoop versi iOS, layanan newsstand ini menyediakan fitur berlangganan bagi para penggunanya. Dari situs resmi mereka dijelaskan bahwa aplikasi newsstand yang memasuki versi 3.0 ini menyediakan tampilan baru untuk versi iOS – iPad, iPhone dan iPod Touch. Selain itu mereka juga menyediakan beberapa fitur baru.

Fasilitas itu antara lain daftar pembelian, tab koran, pengaturan koleksi serta dua fasilitas lain, yang pertama adalah fasilitas berlangganan majalah dengan pilihan langganan 3, 6 atau 12 bulan dan dengan harga yang lebih murah dibandingkan membeli satuan, meski tidak semua koleksi majalah disediakan fasilitas berlangganan. Fitur lain adalah Restore Purchase, yang adalah fasilitas bagi pengguna untuk mengembalikan majalah yang telah dibeli dengan menggunakan Scoop ID. Dengan Scoop ID, pengguna yang telah melakukan pembelian bisa mengintegrasikan semua konten yang telah dibeli, misalnya pembelian dari Scoop iOS bisa diunduh secara gratis di Android, dan sebaliknya.

Fasilitas berlangganan ini melengkapi fasilitas yang sama, yang sebelumnya telah dimiliki untuk Scoop versi Android. Dari tulisan sebelumnya Willson Cuaca – CEO Apps Foundry (perusahaan yang mengembangkan Scoop) mengatakan bahwa jumlah proposi pemasukan yang didapatkan, didominasi oleh pengguna iOS, apakah tambahan fasilitas berlangganan ini akan meningkatkan pemasukan mereka, menarik untuk dilihat perkembangannya beberapa bulan ke depan.

Tampilan Scoop 3.0 untuk iPad

Saya mencoba sebentar versi terbaru ini di iPhone, yang pertama terasa, selain perubahan logo aplikasi, bisa jadi adalah beberapa elemen warna yang lebih baru, navigasi serta selain tampilan muka yang menampilan kaver daftar koleksi dengan 3 kategori, majalah, buku dan koran. Anda juga bisa menyortir koleksi berdasarkan kategori, fitur ini bisa diakses dengan menggeser layar atau tombol pada bagian kiri atas, pilihan kategori tampil dengan teks dan ikon yang menunjukkan jenis kategori koleksi.

Saat ini Scoop telah menyediakan lebih dari 1500 koleksi gabungan antara majalah, tabloid dan buku. Aplikasi Scoop versi terbaru bisa didapatkan di App Store.

Update: Penambahan keterangan untuk fitur Restore Purchase.

Wiku Baskoro

Penggemar streetphotography, penikmat gadget, platform agnostic gamers, build Hybrid.co.id to make impact.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

DoTuku, Menjual Musik dengan Mudah, Cepat, Menyenangkan

Next Story

Dana Makin Menipis, Wikileaks Kembali Buka Pintu Donasi

Latest from Blog

Don't Miss

Managing Director Gramedia Digital Nusantara Kelvin Wijaya

Strategi Gramedia Digital Nusantara Gabungkan Kultur Startup dan Korporasi

Setelah melebur menjadi Gramedia Digital Nusantara pada tahun 2016 lalu,

Scoop Resmi Jadi Gramedia Digital

Kompas Gramedia mengonfirmasi telah mengubah layanan Scoop menjadi Gramedia Digital.